WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Wonogiri, Minggu (8/11), menggelar sosialisasi empat pilar kebangsaan bersama Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Republik Indonesia (RI).
Ketua dan Sekretaris DPC PPP Wonogiri, Haryoto SPd dan Edi Santoso, menyatakan, acara ini diikuti oleh 200 orang. Yakni para pengurus struktural dan para kader partai berlambang Ka’bah. Berlangsung di Rumah Pertemuan Sumber Mirah, Desa Sambiroto, Kecamatan Pracimantoro (sekitar 40 Kilometer arah barat daya Ibukota Kabupaten Wonogiri).
Ikut hadir memberikan sambutan, Ketua Fraksi PPP MPR-RI, HM Arwani Thomafi. Sosialisasi empat pilar, mencakup materi Pancasila sebagai dasar dan ideologi negara, Undang-Undang Negera RI 1945 sebagai konstitusi negara. Ketetapan MPR Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sebagai bentuk negara, dan Bhineka Tunggal Ika sebagai semboyan negara.
Tiang Penyangga
Empat pilar kebangsaan, adalah tiang penyangga yang kokoh (soko guru), agar rakyat Indonesia merasa nyaman, aman, tenteram dan sejahtera, serta terhindar dari berbagai macam gangguan dan bencana.
Sebagaimana diketahui, Indonesia adalah negara yang memiliki wilayah yang luas, dan bangsa besar yang mempunyai kemajemukan. Terdiri atas 16.056 pulau, sebanyak 1.128 suku bangsa yang memiliki keberagaman bahasa, agama dan budaya. Untuk itu perlu konsepsi, kemauan dan kemampuan yang kuat dan memadai, guna menopang kebesaran, keluasan dan kemajemukannya.
Kata pilar, memiliki arti penyangga suatu bangunan agar bisa berdiri kokoh. Empat pilar, disebut juga fondasi atau dasar yang menentukan kokohnya bangunan. Empat pilar kehidupan berbangsa dan bernegara, adalah kumpulan nilai-nilai luhur yang harus dipahami seluruh masyarakat.
Bambang Pur