blank
Bupati Kendal dr. Mirna Annisa, M.Si., sedang duduk.(FOTO:SB/Dok)

KENDAL(SUARABARU.ID)- Jumlah pasien terpapar Covid-19 di Kendal per hari ini sebanyak 1091 orang dengan rincian masih dirawat 332 orang, sembuh 707 orang dan meninggal 52 orang.

Hal tersebut dikatakan Bupati Kendal Mirna Annisa, lewat telepon, Senin(05/10/2020) siang.

Menurut Mirna, penyebarannya Covid-19 untuk beberapa bulan terakhir sudah masif dan kemana- mana. Sekarang, orang tanpa gejalapun juga sudah banyak.

“Saat ini, yang lebih baik adalah edukasi, pengawasan dan pembatasan kegiatan yang berpotensi bertemunya orang banyak,”kata Mirna.

Mirna meminta kepada masyarakat untuk bisa mematuhi protokol kesehatan dan perbup- perbup yang selama ini sudah dikeluarkan untuk ditegakan.

“Kalau kegiatan, menurut saya berjalan saja normatif. Jangan sampai mempengaruhi apapun. Yang penting, tetap mematuhi protokol kesehatan,”ujar Mirna.

Sementara, untuk anak- anak Pondok, selain membiasakan diri cuci tangan dengan sabun, lebih baik dengan cara berwudlu saja, karena masih di lingkungan Pondok Pesantren.

Mirna mengaku, dari tiga Pondok Pesantren yang ada di Kabupaten Kendal, jumlah anak yang terpapar positif sebanyak 92 orang.

Untuk itu, Mirna mengharap kepada semua lapisan masyarakat, untuk saling mengingatkan antara satu dengan yang lain, dan sama- sama menjaga prosedur kesehatan yang ada.Sp-mm