TEMANGGUNG (SUARABARU.ID) – Sebanyak delapan jabatan pejabat pimpinan tinggi pratama eselon IIB di lingkungan Pemkab Temanggung yang kosongan cukup lama akhirnya terisi, setelah Bupati Temanggung M Al Khadziq melantiknya.
Pelantikan pejabat pimpinan pratama tersebut dilakukan di lereng Gunung Prau, tepatnya di Desa Campurejo, Kecamatan Tretep. Pelantikan tersebut merupakan pelantikan pejabat untuk kedua kalinya yang dilaksanakan di luar Pendopo Pengayoman Temanggung. Sebelumnya, di tahun 2019 kemarin, Bupati Temanggung M Al Khadziq melakukan pelantikan pejabat di Desa Sucen, Kecamatan Gemawang.
Ke depalan kepala dinas yang dilantik tersebut yakni Gotri Wijiyanto sebagai Asisten 1 Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Eko Suprapto (Kepala Dinas Perizinan dan Penanaman Modal), Prasojo (Kepala Dinas Sosial dan Gema Artisti sebagai Kepada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pedesaan (Permades).
Lainnya Hendra Suharyana sebagai Kadin Pekerjaan Umum (PU), Edi Cahyadi sebagai Kadin Kebudayaan dan Pariwisata (Budpar), Ripto Susilo sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Agus Sujarwo sebagai Inspektur pada Kantor Inspektorat Kabupaten Temanggung.
Bupati Temanggung M Al Khadziq berharap kepada para pejabat baru yang dilantik untuk memiliki inovasi yang lebih bagus dalam melayani masyarakat. Dan, jangan hanya bekerja berdasarkan dokumen pelaksanaan anggaran (DPA).
“Kalau hanya berdasar DPA saja maka setiap orang bisa menjadi kepala dinas, tetapi harus ada tingkat pertanggungjawaban sosial yang lebih dari pada sekadar melaksanakan DPA,” katanya.
Terkait pemilihan lokasi pelantikan pejabat di Desa Campurejo yang ada di lereng Gunung Prau, Khadziq mengaku sengaja pelantikan tersebut dilakukan untuk me-refresh kembali pikiran para pejabat tentang realita di masyarakat Tretep yang kondisi jalannya hancur, infrastruktur kurang memadai dan kurang adanya senderan jalan.
“Diharapkan pejabat menyerap apa yang didapat dari pelosok desa untuk menjadi dasar dalam membuat kebijakan guna menyejahterakan masyarakat. Semoga ini adalah pilihan yang terbaik,” katanya.
Yon-trs