blank
Plt Bupati Jepara, Dian Kristiandi ketika meninjau proyek di Panggang

Jepara – Proyek normalisasi saluran air di RT 03, RW 01, Kelurahan Pengkol, Kecamatan Jepara yang harusnya selesai 10.Agustus 2019 tak kunjung rampung. Akibatnya warga mulai resah dan khawatir akan terjadi banjir saat hujan datang. Selain itu perbaikan saluran membuat akses jalan jsulit untuk dilalui warga.

Sofwan Ketua RT setempat mengaku resah sebab proyek saluran air senilai Rp.  138.juta iu tak kunjung selesai. Padahal jalan sekitar proyek pembangunan selalu ramai lalu lalang kendaraan. Ia berharap proyek tersebut dapat diselesaikan lebih cepat, dan dapat beroperasi secara optimal sebelum musim hujan tiba. “Mudah-mudahan untuk proyek ini bisa seperti yang kita harapkan sesuai keinginan warga, agar terhidar dari genangan air yang cukup deras dari atas,” kata dia, ditemui pada Selasa (13/8).

blank
Lokasi Proyek di Panggang

Menggapi keluhan-keluhan warganya, Plt Bupati Jepara Dian Kristiandi langsung melakukan survei lokasi. Dalam kunjungannya, Andi didampingi Asisten II Sekda Jepara Mulyaji, Kepala DPUPR Kabupaten Jepara Ary Bachtiar, dan beberapa pejabat terkait.

Dalam tinjauan proyek pagi itu, Andi Andi langsung memerintahkan DPUPR untuk berupaya untuk segera menyelesaikan normalisasi saluran air ini. “Setelah kita sampai cek sini, ini langsung di tindak lanjuti DPUPR untuk kekekurangannya,” ujar Andi.

Demikian halnya dengan beberapa sisi jalan yang mengalami kerusakan, Plt Bupati Jepara meminta segera diperbaiki. Kepada warga, dirinya berharap untuk ikut bertanggung jawab merawat dan memelihara. (SuaraBaru. Id/Ulil Abshor)