WONOGIRI – Dalam rangka menyongsong peringatan HUT Ke 73 TNI dan HUT Ke 68 Kodam IV Diponegoro, Rabu siang (3/10), digelar doa bersama di Masjid ‘Kartika’ Kodim 0728 Wonogiri. Acara ini, dilaksanakan setelah salat Dzuhur berjamaah. Kegiatan agamis ini, juga melibatkan anggota Polri, Pepabri, PPAD, LVRI, FKPPI dan elemen masyarakat yang terkait.
Menjadi imam salat, Kasdim 0728 Wonogiri Mayor (Inf) Nurul Muthahar. Selesai melaksanakan salat, Kasdim melanjutkan menjadi imam salat gaib, untuk mendoakan para korban bencana alam gempa dan tsunami di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah. Dandim 0728 Wonogiri, Letkol (Inf) M Heri Amrulloh, menyatakan, dalam rangka HUT Ke 73 TNI dan HUT Ke 68 Kodam IV Diponegoro, marilah kita senantiasa bersyukur atas nikmat yang selama ini telah kita dapatkan, sebagai insan prajurit TNI bisa menjalankan amanah yang diberikan oleh bangsa dan negara.
Dandim dalam kesempatan itu, mengajak untuk mendoakan roh arwah para pahlawan dan senior-senior yang telah mendahului gugur. Juga mendoakan saudara-saudara kita di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah, yang sedang mendapat musibah bencana alam gempa dan tsunami. Agar mereka diberikan ketabahan, kekuatan, dan dapat segera bangkit kembali. Kepada para anggota TNI, Polri, beserta para relawan yang berada di sana, juga didoakan supaya senantiasa dalam keadaan sehat, dapat bekerja melaksanakan pertolongan, melakukan evakuasi para korban, pengamanan bantuan dan tugas kemanusiaan lainnya.
Dandim Letkol (Inf) M Heri Amrulloh, sebelumnya memimpin ziarah nasional dalam rangka memperingati HUT Ke 73 TNI Tahun 2018, ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Bangsa di Mojoroto, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri. Bertindak sebagai Komandan Upacara (Danup) Kapten (Cba) Suparna Danramil-18 Girimarto Kodim 0728 Wonogiri. Kegiatan ini, diawali dengan penghormatan dan hening cipta, dirangkai dengan peletakan karangan bunga kehormatan di tugu TMP Kusuma Bangsa, dilanjutkan dengan tabur bunga ke pusara makam para pahlawan, dan diakhiri doa bersama.
Menurut Dandim, ziarah nasional ini sebagai wujud TNI untuk selalu mengingat jasa-jasa para pahlawan dan pejuang bangsa yang telah rela berkorban, baik itu korban harta benda hingga nyawa, demi kemerdekaan negeri. Juga bertujuan agar anggota TNI, dapat meniru sifat serta nilai-nilai patriotisme dan nasionalisme para pahlawan kusuma bangsa, yang telah gugur untuk memperjuangkan cita-cita bangsa Indonesia. Ikut hadir pula dalam ziarah ini, Kasdim 0728 Wonogiri Mayor (Inf) Nurul Muntahar, para Danramil se jajaran Kodim 0728 Wonogiri, Ketua Cabang Pepabri Wonogiri Kompol (Pur) Sutopo Broto, Anggota PPAD dan LVRI, bersama 1 Setingkat Satuan Peleton (SST) prajurit TNI Kodim 0728 Wonogiri, 1 SST Polres Wonogiri. 1 SST ASN Kodim Wonogiri, beserta para pelajar dari SMK Pancasila 5 dan regu Korsik Polres Wonogiri.(suarabaru.id/bp)