blank
Harry Kane/dok

LONDON (SUARABARU.ID) – Striker Harry Kane akan kembali menjadi andalan di lini depan saat Tottenham Hotspur menjamu Manchester United (MU) pada lanjutan Liga Primer Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, Sabtu (20/6) dini hari WIB. Ketika Kane cedera hamstring, manajer Jose Mourinho kesulitan menemukan striker murni yang setara dia. Kini, pelatih berkebangsaan Portugal itu semakin percaya diri bisa mengatasi The Red Devils.

”Harry sudah siap memperkuat tim. Kami berharap kehadirannya mampu menghadirkan angin segar,” tutur Hugo Lloris, kiper sekaligus kapten Tottenham. Lloris percaya kegarangan Kane bakal menyulitkan barisan pertahanan lawan.

Tentang kekuatan MU, Mourinho secara sportif memuji tren positif Setan Merah. Kehadiran gelandang Bruno Fernandes pada Januari lalu terbukti meningkatkan kekuatan MU. Kendati begitu, Mourinho telah menyiapkan strategi untuk meredam peran vital Fernandes.

Eks pelatih Chelsea, Real Madrid, dan Inter Milan ini kemungkinan menerapkan pola 4-3-3. Kane menjadi striker yang diapit Steven Bergwijn dan Son Heung-min. Paduan Bergwijn dan Son sudah teruji saat menaklukkan Manchester City 2-0.

Sementara itu, The Red Devils didukung rekor lebih baik ketika dijamu Si Lili Putih. Setan Merah memenangi tiga dari lima pertemuan terakhir mereka di Premier League. Termasuk kunjungan terakhir ke kandang Si Lili Putih pada Januari 2019.

“Kami lebih percaya diri karena penampilan kami pada laga sebelumnya di Old Trafford musim ini,” ungkap bek kiri Luke Shaw seperti dilansir Sky Sports. ”Kami sudah menyaksikan cuplikan-cuplikan pertandingan itu, dan kupikir kami nyaris tidak bisa dilawan pada malam itu,” tandasnya. (rr)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini