KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Bakti sosial (baksos) menyambut Hari Bhayangkara ke-74 pada tanggal 1 Juli 2020 terus digalakkan jajaran Polres Kebumen. Giliran wilayah Kebumen Timur mendapatkan pembagian 350 paket sembako dari Polres.
Sembako berupa beras 5 kilogram itu dibagikan langsung ke rumah-rumah warga oleh Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan dibantu jajaran Polsek , Selasa (16/06/2020). Dalam kegiatan kali ini Polres Kebumen membagikan sembako di Kecamatan Kutowinangun, Prembun, Poncowarno, Padureso, dan Bonorowo.
Kapolres AKBP Rudy Cahya Kurniawan menuturkan, pembagian sembako tersebut sebagai bentuk peran serta kepolisian untuk hadir di tengah masyarakat.”Kegiatan ini merupakan rangkaian acara Hari Bhayangkara ke-74. Kami ingin Polri tidak hanya sebagai penegak hukum, namun juga bisa peduli membantu masyarakat di tengah pandemi Covid-19 ini,”jelasnya.
Pada kesempatan itu Kapolres juga mengajak masyarakat agar selalu menaaati kebijakan pemerintah dan maklumat Kapolri di tengah pandemi Covid-19. Yakni dengan memakasi masker setiap berada di luar rumah, menghindari kerumuman atau menjaga jarak fisik serta rajin mencuci tangan dan menjaga pola hidup bersih.
“Mari bersama-sama patuhi anjuran pemerintah yakni disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam beraktivitas. Semoga wabah ini segera berakhir dan kita bisa kembali beraktivitas seperti semula,”ujarnya Kapolres.
Komper Wardopo