blank
Shalat Jumat di Masjid Agung Kudus.Namun masjid di pusat kota Kudus ini memutuskan tidak menggelar shalat Idul Fitri tahun ini.foto:dok/Suarabaru.id

KUDUS (SUARABARU.ID) – Masjid Agung Kudus memastikan tidak akan menggelar shalat Idul fitri berjamaah tahun ini. Berdasarkan keputusan rapat harian Masjid Agung, umat muslim diimbau melaksanakan shalat Ied di rumah masing-masing.

Ketua Pengurus Masjid Agung Kudus Noor Badi menjelaskan, keputusan tersebut sesuai dengan hasil rapat pengurus harian Masjid Agung Kudus, Kamis (21/5).

“Pertimbangannya karena selama ini jamaah yang hadir di  Masjid Agung Kudus relatif berasal dari berbagai  tempat. Apalagi shalat Ied, bisa jadi banyak pemudik-pemudik yang ikut hadir dalam shalat Ied,”katanya.

Oleh karena itu, pengurus memutuskan untuk meniadakan pelaksanaan shalat Ied tahun ini.

Badi menambahkan, keputusan tersebut juga berdasarkan surat edaran Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Tengah Nomor 04/DP-P.XIII/T/V/2020, surat Gubernur Jawa Tengah Nomor 451/0008315, dan juga Surat Edaran Bupati Kudus Nomor 451/2775/04.00/2020 tentang pelaksanaan Salat Idul Fitri 1441 H/2020 M.

Dari sinilah pihak masjid memutuskan untuk tak menggelar salat Idul Fitri, untuk mencegah penularan virus corona.

“Biasanya waktu Salat Ied kan jemaahnya lebih banyak dari biasannya. Memang di Kudus sendiri masih boleh (menggelar salat id berjemaah) dengan menekankan protokol kesehatan. Namun, takutnya nanti jika jemaah membeludak dan tidak terkontrol,” katanya.

Dengan diambilnya keputusan tersebut, pihaknya meminta maaf kepada jemaah dan masyarakat Kudus. Ia berharap dengan keputusan ini bisa membantu pemerintah dalam memutus rantai persebaran Covid-19 khususnya di Kudus.

“Kami meminta maaf kepada masyarakat Kudus atas ditiadakannya Salat Idul Fitri di Masjid Agung Kudus,” ucapnya.

Meski demikian, untuk takbiran, pihaknya akan tetap mengumandangkan takbir seperti tahun sebelumnya. Tapi, dengan pelaksanaan yang dilakukan secara tèrbatas.

“Untuk takbiran hanya beberapa orang saja yang mengumandangkannya. Serta tetap dengan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah,” tandasnya.

Tm-Ab

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini