blank
Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Semarang nomor urut 01, Agustina Wilujeng - Iswar Aminuddin. foto : tim

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Pasangan Agustina dan Iswar tidak akan melakukan kampanye akbar terpusat dalam rangka pemenangan Pemilihan Walikota (Pilwalkot) semarang 2024.

Agustina selaku calon Wali Kota Semarang menjelaskan bahwa pihaknya akan melakukan kampanye dengan cara memecah keramaian. Dia akan lakukan kampanye merata yang tersebar di beberapa titik.

“Terkait kampanye kami tidak melakukan kampanye akbar yang terpusat di satu titik. Tapi kami akan lakukan kampanye merata yang tersebar di beberapa titik,” katanya, Kamis 21 November 2024.

Apa yang dilakukan Agustina bertujuan untuk mengantisipasi kekacauan jika terjadi keramaian yang terpusat di satu titik.

“Kami lakukan kampanye yang tersebar merata karena antisipasi banyaknya relawan kami. Kita bayangin aja kalau orang sebanyak itu dikumpulkan di satu titik. Gimana macetnya,” ujarnya.

Iswar kemudian menambahkan bahwa di pemetaan yang sudah dilakukan, memang tidak ada tempat yang cukup untuk menampung ribuan relawan yang akan turun jika kampanye hanya dilakukan di satu titik.

“Dan memang kalau dilakukan kampanye di satu titik nggak akan ada lapangan yang cukup. Jadi kami lakukan kampanye merata saja,” ungkapnya.

Meski begitu kampanye tersebut akan dilakukan di waktu yang sama, yakni pada hari Sabtu 23 November 2024.

“Kampanye kami sebar di beberapa titik di waktu yang sama di tanggal 23 November 2024 nanti,” jelasnya.