blank

JEPARA (SUARABARU.ID) – SMP Negeri 1 Tahunan genap berusia 40 tahun pada 20 November 2024. Perayaan hari ulang tahun yang berlangsung empat hari dengan berbagai kegiatan, mendapat apresiasi dari Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Jepara Ali Hidayat yang  diwakili Pelaksana Tugas Sekretaris Dinas Haryanto. Dia hadir bersama Pengawas SMP Upik Setyawan.

“Terima kasih. Saya sampaikan apresiasi kepada seluruh panitia dan keluarga besar SMPN 1 Tahunan yang telah menyelenggarakan rangkaian kegiatan sangat bagus. Ini bisa dilaksanakan lagi pada waktu yang akan datang,” kata Haryanto yang hadir sekaligus membuka acara pada puncak peringatan yang berlangsung pada hari keempat: Rabu (20/11/2024), di lapangan sekolah.

Selain Haryanto dan Upik Setyawan, puncak acara juga dihadiri Forkopincam Tahunan, para kepala satuan pendidikan terdekat, para kepala sekolah, guru, dan karyawan SMPN 1 Tahunan yang telah purnatugas, pengurus komite, serta para alumni. Pada kesempatan itu, Haryanto  juga memotong kue ulang tahun dan tumpeng, serta melepaskan balon ke udara.

Puncak acara diisi penampilan hiburan grup Skaustik dan Bestie Party. Pada saat Skaustik tampil, kondisi cuaca masih cerah, tetapi saat Bestie Party tampil, hujan deras mengguyur.  Situasi itu tidak menyurutkan penonton merangsek di depan panggung.

Sebelumnya, hiburan juga diisi pentas seni siswa kelas IX. Mereka menampilkan sendra tari Ramayana, Timun Mas, dan tari kecak. Penonton yang memenuhi area sekeliling lapangan, kagum menyaksikan hiburan tersebut. Mereka menyaksikan hiburan sambil membeli jajanan yang dijual oleh para siswa. Area lapangan yang biasa digunakan untuk upacara, penuh dengan hiruk pikuk dan lalu lalang para siswa dan alumni. Panggung hiburan memang dikelilingi 10 stan pameran alumni, umum, dan siswa kelas VII sebagai ajang praktik berwirausaha.

Ada pula pemberian penghargaan yang dikemas dalam “Spenstar a Word“ dengan memberikan tiga kategori penghargaan. Di antaranya Guru Berprestasi, Guru Teladan, serta karyawan yang paling lama mengabdikan dan mendedikasikan diri di SMP N 1 Tahunan.

Pengawas SMP Upik Setyawan juga menyampaikan apresiasi. Menurutnya, sudah selayaknya pembelajaran di sekolah tidak lagi hanya teoritis, menghitung, menulis, membaca, dan menghafal. “Kegiatan ini wujud pembelajaran secara praktik dan menumbuhkan kecintaan terhadap budaya bangsa serta memperkaya pengalaman hidup,” kata dia.

Sebelumnya, pada hari pertama, Sabtu (16/11/2024) digelar jalan sehat yang diikuti sekitar 1200 peserta, terdiri dari guru dan karyawan, seluruh peserta didik, Camat Tahunan, pengurus komite, alumni beberapa angkatan, hingga wali murid. Ratusan door prize dengan grand prize satu sepeda listrik dari alumni disediakan dalam kegiatan itu. Ada pula tiga sepeda  dan mesin cuci dari mitra kerja dan sponsor.

blank

Dalam kegiatan yang juga hiburan organ tunggal itu, panitia  menyediakan 200 paket sembako dengan harga murah. Dalam waktu singkat, paket sudah ludes dibeli wali murid.

Hari kedua, Senin (18/11/2024) diadakan gladi bersih bagi peserta didik kelas IX sekaligus audisi bagi kelas yang akan menampilkan hiburan untuk pentas seni. Sementara kelas VII mempersiapkan segala kebutuhan untuk keperluan wirausaha/berjualan pada puncak acara. Sedangkan kelas VIII secara berkelompok fokus menyelesaikan tugas kelompoknya untuk membuat miniatur rumah adat.

Pada hari ketiga,  Selasa (19/11/2024), digelar talkshow menghadirkan tiga narasumber dari alumni yang sudah sukses dari latar belakang yang berbeda. Di antaranya polisi, pengusaha. dan dokter. Kegiatan yang dipandu tiga siswa diselingi dengan pentas seni para siswa kelas IX.

Panitia dari OSIS yang didampingi guru, dengan dukungan kontribusi para alumni 12 angkatan, bersyukur karena kegiatan berlangsung dengan aman, lancar. dan sukses. Mereka berharap kegiatan ini bisa laksanakan kembali di waktu yang akan datang dengan lebih baik.

Hadepe – Darwita