blank
Tim PKM dosen Fakultas Teknologi Pertanian USM, saat memberikan penyuluhan tentang penanganan pascapanen dan pengolahan cabai, di SMK Negeri 1 Bawen. Foto: dok/usm

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dosen Fakultas Teknologi Pertanian (FTP), Universitas Semarang (USM), memberikan penyuluhan tentang penanganan pascapanen dan pengolahan cabai, kepada 72 siswa SMK Negeri 1 Bawen, Kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang, Jumat (15/11/2024).

Tim PKM USM terdiri dari Ketua Ir Dewi Larasati MSi, anggota Aldila Sagitaning Putri SSi MSc MSi, dan Ir Maria Sudjatinah MSi. Mereka dibantu tiga mahasiswa Jurusan Teknologi Hasil Pertanian, yaitu Akmalia Mutia Rahma, Anastasia Mariska Citra Natalia dan Putri Aprilia Sidabalok.

Menurut Dewi, para siswa SMK Negeri 1 Bawen diberikan penyuluhan tentang penanganan pascapanen cabai, dan pengolahan cabai. Mereka didampingi guru dari SMK Negri 1 Bawen, Siti Wahyuningsih SPd, Sri Karyani STP dan Arum Sari SP.

BACA JUGA: Anggota Paguyuban Pasar Johar Selatan Semarang Ikuti Edukasi Perpajakan

”Saya menyampaikan materi tentang penanganan pascapanen dan pembuatan cabai bubuk. Sedangkan materi tentang pengolahan cookies cabai, disajikan Aldila Sagitaning Putri. Adapun materi soal marinasi ayam bumbu pedas level, diberikan Maria Sudjatinah,” jelasnya.

Dewi menambahkan, sosialisasi penanganan pascapanen dan pengolahan ubi jalar ungu, diberikan kepada siswa SMK Negeri 1 Bawen itu, untuk mendukung beberapa tujuan pendidikan di SMK setempat.

”Kegitan penyuluhan ini bertujuan untuk membekali peserta didik dengan pengetahuan, keterampilan, dan sikap agar kompetensi dalam melaksanakan, penanganan pascapanen dan pengolahan hasil pertanian, dapat tercapai maksimal,” ungkapnya.

Riyan