blank
Patrice Evra/dok

(SUARABARU.ID) – Patrice Evra, mantan bek kiri kapten Manchester United (MU), menyebut Bruno Fernandes tak becus sebagai pengendali permainan.

Fernandes, kapten The Red Devils saat ini, dihantam kritik seiring dengan penampilan buruk Setan Merah.

Gelandang asal Portugal itu dinilai tak bisa menjadi roh permainan timnya.

MU sedang terpuruk di Liga Primer Inggris 2024-2025.

Fernandes dan kawan-kawan tercecer di urutan ke-14 dengan mengemas 11 poin dari 9 pertandingan.

Selalu menjadi starter, Bruno belum mencetak gol dan baru menghasilkan 2 asis.
Evra, mempertanyakan perannya sebagai pengatur serangan The Red Devils.

Fernandes juga melewatkan 4 peluang bersih untuk Setan Merah.
’’Lupakan ban kapten atau apapun, dia (Fernandes) tak mempunyai disiplin. Caranya mengendalikan permainan seharusnya seperti Paul Scholes,’’ kata Evra seperti dilansir dari Metro.

Menurut pemain asal Prancis itu, kemampuan Fernandes sebagai playmaker masih kalah dari James Maddison, gelandang Tottenham Hotspur.

’’Menjadi pemimpin itu ya harus mampu mengendalikan kualitas tempo (pertandingan). Saya tak melihat Bruno punya kemampuan itu,’’ tegasnya.

Evra mengakui dengan kualitas yang dimiliki Fernandes, dia bisa melepas umpan cantik dan mencetak gol indah.

Namun, sayangnya dia tak mampu menjadi playmaker yang baik.

Evra, kini 43 tahun, pernah membela MU dari 2006 hingga 2014.

mm