blank
Rumah hunian milik Sutiyono di Lingkungan Ngebrak Kidul, Kelurahan dan Kecamatan Giriwoyo, Kabupaten Wonogiri, ludes terbakar beserta seluruh isi harta bendanya.

WONOGIRI – Rumah beserta seluruh isi harta benda yang ada di dalamnya, Rabu siang (4/12), ludes terbakar. Ikut terbakar pula kandang ternak yang berada di sisi samping. Tidak ada korban jiwa, karena pemilik rumah, Sutiyono (51), berkesempatan menyelamatkan diri, selagi kobaran api belum membesar. Sedang dua ekor sapi piaraannya sempat lari menjebol kandang secara paksa.

Keterangan yang berhasil dihimpun dari lokasi kejadian, menyebutkan, rumah yang terbakar beserta seluruh isinya tersebut, berlangsung pukul 11.00. Lokasinya di Lingkungan Ngebrak Kidul RT 2/RW 2, Kelurahan dan Kecamatan Giriwoyo (sekitar 65 Kilometer arah selatan Kota Wonogiri).

blankIkut terbakar pula kandang ternak yang berada di sisi samping. Dua ekor sapi piaraan Sutiyono, lari menjebol kandang untuk menyelamatkan diri.


Tertidur di Kamar Belakang:
Kronologi kejadiannya, bermula ketika pukul 10.45 Sutiyono tertidur di kamar rumah belakang. Sekitar pukul 11.00, dia mendadak terbangun oleh kemunculan suara mirip letusan. Betapa kagetnya, ketika berupaya mencari ke titik suara sumber letusan, dia mendapati rumah depan dan bagian teras sudah terbakar. Api juga merembet membakar kandang ternak.

Kepada petugas, Sutiyono, menyatakan, saat itu berteriak-teriak untuk meminta pertolongan dari tetangga. Datanglah saksi Katimin (57) warga Lingkungan Ngebrak Kidul RT 2/RW 2, dan Ny Suyatmi (44) penduduk asal Dusun Mojosawit RT 1/RW 2, Desa Tawangharjo, Kecamatan Giriwoyo, Wonogiri. Kedua saksi ini, kemudian minta tolong ke warga sekitar, agar membantu melakukan pemadaman.

Laporan kebakaran rumah ini, segera disampaikan ke pamong desa dan diteruskan ke Polsek dan Koramil Giriwoyo. Karena itu, segera datang ke lokasi kebakaran 5 orang anggota Koramil-08 Giriwoyo Kodim 0728 Wonogiri. Mereka terdiri atas Serka Slamet, Serka Ratno, Sertu Bejo Sariyono, Sertu Harsono dan Serda Maryadi.

Juga berdatangan para personel Polsek Giriwoyo Polres Wonogiri dipimpin Kapolsek Iptu Wartadi. Bersama pamong desa dan warga masyarakat, dilakukan upaya pemadaman. Tapi terkendala, karena di lokasi tidak tersedia air atau alat pemadam kebakaran.

blank
Personel Koramil dan Polsek Giriwoyo, bersama pamong desa dan warga masyarakat, memberikan bantuan pemadaman pada kebakaran rumah milik Sutiyono.


Api Cepat Membesar:
Tiupan angin siang, memicu kobaran api kebakaran semakin sulit dikendalikan. Kobaran api yang cepat membesar, membakar habis rumah belakang dan rumah depan beserta seluruh isi harta benda yang ada di dalamnya. Juga membakar kandang ternak. Warga kemudian mengambil inisiatif untuk membuat celah demi mengisolasi api, supaya tidak meluas ke rumah-rumah warga di sekitarnya. Dua unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) didatangkan, untuk menuntaskan pemadaman api.

Pasca-kebakaran, Sutiyono, diungsikan ke rumah tetangga. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Wonogiri, Bambang Haryanto, menyatakan, telah mengirim personel Tim Reaksi Cepat (TRC) siaga bencana ke lokasi kebakaran, sekaligus menyerahkan bantuan logistik kepada korban.

Bersama personel Polsek, Koramil, dan pamong desa serta warga masyarakat, dilakukan tindakan darurat untuk kerja bakti menyingkirkan puing-puing sisa kebakaran. Penyebab kebakaran, masih diselidiki petugas, ada dugaan karena konsleting listrik. Satu dari dua ekor sapi piaraan Sutiyono, yang lari oleh siksaan hawa panas api kebakaran kandang, telah berhasil ditemukan.

suarabaru.id/Bambang Pur

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini