blank
Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana berkunjung ke gereja di Kota semarang pada misa malam Natal, pada Minggu, 24 Desember 2023. (Pemprov Jateng

Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana berkunjung ke gereja di Kota semarang pada misa malam Natal, pada Minggu, 24 Desember 2023. (Pemprov Jateng)

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana bersama Forkopimda wilayah setempat mengunjungi sejumlah gereja di Kota Semarang saat pelaksanaan ibadah misa malam Natal, pada Minggu, 24 Desember 2023.

Pj Gubernur Jateng mengunjungi Gereja Katedral Santa Perawan Maria Ratu Rosario Suci dan Gereja Kristen Indonesia (GKI) Beringin, Jalan Piere Tendean Semarang.

Dalam kunjungan itu, didampingi oleh Sekda Pemprov Jateng, Wakapolda Jateng, Kasdam IV/Diponegoro, Kepala Kejaksaan Tinggi, KABINDA Jateng, Kepala Kanwil Kemenag Jateng, dan perwakilan dari DPRD Jateng.

Dalam kunjungannya, Nana juga menyapa para jemaat yang sedang melaksanakan ibadah misa malam Natal di dua geraja tersebut.

“Selamat beribadah, selamat merayakan Natal 2023 dan tahun baru 2024 dengan keceriaan, suka cita. Semoga dapat memberikan pesan Natal yang penuh kasih dan damai, serta bersama-sama merenungkan Natal sebagai wujud ajaran kasih sesama manusia,” katanya saat menyapa para jemaat.

Nana menjelaskan, jemaat yang mengikuti misa malam Natal di Gereja Katedral mencapai sekitar 5 ribu orang.

Ia mengaku bersyukur bahwa perayaan Natal tahun baik di Kota Semarang maupun di berbagai wilayah di Jawa Tengah berjalan lancar,. Umat Kristen dan Katolik dapat merayakan Natal dengan damai tanpa ada keresahan apapun.

“Kita bersyukur bahwa umat kristiani yang melaksanakan ibadah di malam natal 2023 ini sangat hidmat,” ucap dia.

Ia bersama Forkopimda dan TNI-POLRI akan terus menciptakan suasana yang kondusif selama perayaan Natal 2023 sampai nanti tahun baru 2024. Ia akan menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam berkegiatan.

“Kami sampaikan, tidak perlu ada keresahan, kami akan jamin keamanan di Jawa Tengah,” imbuh dia.

Nana berharap, selama pelaksanaan natal dan tahun Baru di Jateng ini terus terjaga stabilitas keamannya.

“Keterpaduan dalam hal pengamanan terus kami tingkatkan. Kita harapkan untuk tetap kondusif,” pungkasnya.

Diaz Aza