(SUARABARU.ID) – Liverpool bersiap akan melakoni jadwal padat pada akhir Oktober ini.
The Reds harus main di Liga Europa dan di Liga Primer Inggris dengan waktu istirahat cuma dua hari.
Tampil dua kali dengan jeda dua hari itu bakal terjadi pada 27 Oktober dan 29 Oktober.
The Reds menghadapi Toulouse di Liga Europa pada Jumat (27/10/2023) pukul 02.00 WIB, lalu melawan Nottingham Forest, Minggu (29/10/2023) pukul 21.00 WIB.
Beruntung dua laga itu digelar di kandang sendiri, Anfield.
Untuk mengantisipasi jadwal padat itu, para pemain Si Merah memaksimalkan waktu istirahat agar kebugaran tetap terjaga.
Di Liga Europa, anak-anak asuhan Juergen Klopp ini sudah menang dua kali tanpa putus.
Sementara di Premier League, The Kop mengemas 17 poin dari delapan pertandingan.
’’Main dalam waktu berdekatan memang berat, tapi banyak tim yang melakukannya. Kami juga harus bisa seperti itu,’’ ungkap Joel Matip, bek tengah Liverpool, seperti dilansir dari Mirror.
Menurut Matip, penting untuk memaksimalkan waktu istirahat demi tampil bagus di lapangan.
Sebelum menjalani ’’jadwal gila’’ itu, Si Merah wajib melewati ancaman klub sekotanya, Everton.
Ya, Virgil van Dijk dan kawan-kawan bakal menjamu The Toffees pada Sabtu (21/10/2023) pukul 18.30 WIB.
The Reds punya kebiasaan buruk jika main siang hari waktu setempat.
Mereka kerap mendapatkan hasil negatif, tapi jumpa Everton tidak ada kata kalah.
Van Dijk kolega saat ini butuh kembali ke jalur kemenangan di Premiership setelah dikalahkan Tottenham Hotspur dan diimbangi Brighton & Hove Albion. **