blank
Wakapolresta Surakarta AKBP Catur Cahyono Wibowo, SIK.MH didampingi Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Surakarta Ny. Gea Catur, sedang memberikan potongan tumpeng nasi kuning  kepada seorang Polisi Wanita  setempat pada puncak hari perayaan peringatan HUT Polisi Wanita (Polwan) ke-75 di Polresta setempat, Jumat (1/9) (Dok/RestaSka)

SURAKARTA (SUARABARU.ID) – Polresta Surakarta menggelar syukuran pada puncak hari perayaan peringatan HUT ke-75Polisi Wanita (Polwan). Acara dihadiri Wakapolresta Surakarta AKBP Catur Cahyono Wibowo, SIK.MH, Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Surakarta Ny. Gea Catur, Para Kabag, Kasat, Kapolsek, Kasi dan anggota Polwan Polresta Surakarta, berlangsung di Aula Wirasatya 96 Mapolresta Surakarta, Jumat (1/9/2023).

Wakapolresta AKBP Catur Cahyono Wibowo, SIK, MH, dalam sambutannya mewakili Kapolresta Kombes Pol Iwan Saktiadi, SIK, MH, MSi mengucapkan selamat ulang tahun ke-75 kepada Polwan seluruh Indonesia terutama yang bertugas di lingkungan Polresta setempat.

Mengenai tujuan pembentukan Polwan yakni agar dapat menangani kasus berkaitan dengan wanita. Karir polwan, tak kalah dengan polisi laki–laki. Pada tingkat Polres pernah di pimpin polwan demikian pula setingkat Polda pun juga pernah dipimpin Polwan.

blank
Wakapolresta Surakarta AKBP Catur Cahyono Wibowo, SIK.MH didampingi Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Surakarta Ny. Gea Catur, sedang memotong tumpeng pada puncak hari perayaan peringatan HUT Polisi Wanita (Polwan) ke-75 di Polresta setempat, Jumat (1/9) (Dok/RestaSka)

”Polwan juga menjadi garda terdepan jika terjadi aksi unjuk rasa sebagai faktor cooling down terhadap massa aksi . Sikap lemah lembutnya diharapkan dapat meredam suasana saat terjadi demonstrasi,” terangnya seraya berharap ke depan dengan bertambahnya umur Polwan dapat membuat bangga dan memajukan Institusi Polri.

Bagus Adji