blank
Lokasi gempa berkekuatan 5,1 Magnitudo yang dipetakan pihak BMKG, berada di 84 KM barat daya Pacitan, Jatim pada kedalaman 10 KM.(Dok.BMKG)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Terjadi gempa lagi yang getarannya terasa sampai Kabupaten Wonogiri. Kejadiannya berlangsung Sabtu dinihari (19/8) Pukul 01.29. Pusat gempa berada di 90 Kilometer (KM) barat daya Pacitan, Jatim.

Ini merupakan gempa ketiga dalam kurun waktu 50 hari terkahir ini, terhitung sejak terjadi gempa Bantul di akhir Bulan Juni 2023 lalu. Badan Metereologi Klimatologi Geofisika (BMKG), menyatakan, gempa berkekuatan Magnitudo 5,1 tersebut, berlokasi di 8,94 Lintang Selatan (LS) dan 111,06 Bujur Timur (BT), tidak berpotensi tsunami.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Wonogiri, Trias Budiyono, Sabtu (19/8), menyatakan, sejauh ini belum ada laporan kerusakan dari dampak adanya gempa tersebut.

Bambang Pur