blank

SUARABARU.ID Prodi Ilmu Komunikasi (Ilkom) Unissula Semarang menerima calon mahasiswa baru jalur mandiri. Apa saja kemudahan yang ditawarkan?. Dekan Fakultas Bahasa dan Ilmu Komunikasi Unissula Trimanah SSos MSi menyebut ada banyak kemudahan daftar kuliah di Prodi S1 Ilmu Komunikasi Unissula jalur mandiri.

Pertama, proses pendaftarannya cukup dilakukan secara online dari mana saja dengan masuk laman pmb.unissula.ac.id dan pilih pendaftaran jalur mandiri. Kedua, biaya pendaftarannya sangat ekonomis hanya Rp 150.000. Ketiga, biaya registrasinya sangat terjangkau yaitu Rp4.375.000.

“Baik biaya pendaftaran maupun biaya registrasinya sangat ekonomis. Ini kesempatan yang sangat baik untuk memulai langkah menjadi mahasiswa baru Ilmu Komunikasi Unissula”, ungkapnya (12/7/2023).

Pendaftaran jalur mandiri I sudah dibuka mulai 3-20 Juli 2023 dan akan ditutup 24 Juli 2023. “Pendaftar bisa langsung melihat hasil kelulusannya. Ketika sudah dinyatakan lulus langsung bisa registrasi hari itu juga. Ayo segera mendaftar di Prodi Ilmu Komunikasi Unissula, karena kuota terbatas,” pungkasnya.