Foto bareng Anggota  dalam HUT ke-72 IBI Blora, Baksos kesehatan,  penyuluhan dan penyerahan bantuan pemberian makanan tambahan (PMT) bagi balita stunting dan ibu hamil KEK dan Anemia, di Balaidesa Wado, Kecamatan Kedungtuban, Kabupaten Blora. Foto: Kudnadi Saputro Blora
BLORA (SUARABARU.ID) — Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kabupaten Blora, Jawa Tengah memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 dengan melaksanakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) kesehatan, Sabtu, 24 Juni 2023.
Kegiatan bakti sosial HUT IBI ini berupa penyuluhan dan penyerahan bantuan pemberian makanan tambahan (PMT) bagi balita stunting dan ibu hamil KEK dan Anemia, di Balaidesa Wado, Kecamatan Kedungtuban, Kabupaten Blora.
Ketua IBI Kabupaten Blora, Lili Nujuli Rohmah, SST.,  mengatakan bahwa dalam rangka memperingati HUT ke-72 IBI, maka diselenggarakan Penyuluhan di desa Wado, Kecamatan Kedungtuban dan Penyerahan  Bantuan Pemberian  Makanan  Tambahan (PMT) Bagi  Balita  Stunting dan Ibu Hamil  KEK & Anemia, dipilihnya Wado ini, karena angka stunting di desa ini cukup tinggi di Kabupaten Blora.
“Pelaksanaannya, meliputi Penyuluhan ibu yang memiliki Balita Stunting, ada 69 balita stunting di Desa Wado, dan kita serahkan bantuan PMT pada Balita Stunting,” ucap Lili Nujuli Rohmah.
“Acara ini dilaksanakan Sebagai Bhakti IBI pada Negeri dalam membantu percepatan penurunan Stunting di wilayah Kabupaten Blora,” imbuh Lili Nujuli Rohmah.
Pada kesempatan itu, Kepala Puskesmas Rowobungkul, yang juga pengurus  IBI Kabupaten Blora, Jiniati, berharap agar para anggota IBI Blora selalu bersemangat dalam melayani, dan menjalankan  profesi dengan ikhlas dan penuh tanggung jawab.
“Kita layani masyarakat dengan ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab, adalah profesi Bidan yang baik,” pinta Jiniati.
Hal yang sama disampaikan oleh, Bidan Puskesmas Ngawen, Retno Sri Hayati, mengajak rekan – rekan anggota IBI Kabupaten Blora untuk semangat dalam melakukan pendampingan keluarga, terutama keluarga yang mempunyai balita stunting.
Sambutan Ketua IBI Kabupaten Blora, Lili Nujuli Rohmah, SST., dalam peringati HUT ke-72 IBI, di Balaidesa Wado, Kecamatan Kedungtuban, Kabupaten Blora. Foto: Kudnadi Saputro Blora
“Semoga zero stunting segera terwujud di wilayah kabupaten Blora, khususnya zero stunting untuk desa Wado, Kecamatan Kedungtuban,” harap Retno Sri Hayati.
Hadir dalam HUT ke-72 Ikatan Bidan Indonesia, Kepala Bidang Sosial Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos-P3A) Kabupaten Blora,Mochamad Iskak, S.IP., M.SI.; Kepala Bidang Keluarga Berencana, Ketahanan dan Kesejahteraan Keluarga, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dalduk KB) Kabupaten Blora, Yuli Purwaningsih, SE., M.A.; Kapolsek Kedungtuban, AKP Sujiharno; Camat Kedungtuban, Rajiman S.IP., M.Si.;  Kepala Desa Wado, Agung Supriyanto;  Pengurus dan Anggota IBI Kabupaten Blora; Warga masyarakat Desa Wado, Kecamatan Kedungtuban.
Untuk diketahui, peringatan Hari Bidan Nasional tahun 2023. Hari Bidan Nasional diperingati pada 24 Juni setiap tahunnya dalam rangka mengapresiasi peran penting bidan di Indonesia. Dalam rangka memperingati berdirinya IBI, maka Hari Bidan Nasional disebut juga Hari Ulang Tahun atau HUT IBI.Adapun Sekretariat IBI Kabupaten Blora, di Jl. Cendana, Kelurahan  Beran, Kecamatan Blora, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.
Kudnadi Saputro