blank
Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi mengikuti kegiatan olahraga bersama. Foto: Dok/Bidhumas

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Olahraga bersama antara anggota TNI dan Polri merupakan rangkaian kegiatan HUT Bhayangkara ke-77 yang digelar Polda Jawa Tengah di Mapolda Jawa Tengah, Jalan Pahlawan Semarang, Jumat (23/6/2023).

Kegiatan Olahraga Bersama yang bertema “Kita Tingkatkan Sinergitas Anak Bangsa dalam Mengawal Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju” diikuti ratusan anggota TNI-Polri yang antusias mengikuti senam bersama dan dipandu oleh sejumlah instruktur senam.

Dalam kegiatan dihadiri Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Abioso Seno Aji, para pejabat utama Polda Jateng, para pejabat Kodam IV/Diponegoro dan anggota, jajaran pejabat Pemprov Jateng, Bea Cukai dan lainnya.

Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi menyampaikan, kegiatan senam ini merupakan salah satu rangkain acara HUT Bhayangkara ke-77. “Ini sinergitas dan kolaborasi untuk tugas, khususnya jelang Pemilu 2024 mendatang,” ujar Luthfi.

Menurut Luthfi, dengan kebersamaan ini, bisa mempermudah tugas kedepannya. “Kita TNI-Polri netral, akan menjaga semua tahapan Pemilu agar tercipta keamanan,” tandasnya.

Dalam kegiatan olahraga bersama tersebut disediakan berbagai macam doorprise dengan hadiah uatam 5 sepeda motor. Usai senam bersama, para peserta menikmati hiburan live musik.

Ning S