blank
Saat pemanah Jateng dan Jabar di depan sasaran melihat dan mencatat hasil tembakan (sekor) masing-masing. Latihan bersama digelar di lapangan Panahan Arcamanik, Bandung. (Foto : SB/Wahono)

BANDUNG  – Pemanah Jateng yang disiapkan untuk turun di ajang Pra PON XX, Selasa (3/9/2019), telah mengakhiri program tyrout atau latihan bersama dengan tim Pra PON Jabar, di Kota kembang Bandung.

Banyak manfaat bisa dipetik dari program tryout yang digelar di Lapangan Panahan Arcamanik, Bandung, Jawa Barat, terutama atlet yang mayoritas masih usia muda (pelajar) kini makin kompak dan percaya diri (PD).

“Ini tim sedang perjalanan pulang Semarang, banyak pelajaran yang bisa diambil dari tryout di Jabar,” ungkap Pelatih Kepala Tim Pelatda Pra PON Panahan Jateng, Permadi Sandra Wibowo.

Selain atlet makin PD, lanjutnya, tim Jateng bisa menjajaki kekuatan tim Jabar yang sama-sama akan saling berebut kuota (tiket) PON XX sebanyak mungkin. Pra PON bakal digelar di Jakarta 26 September hingga 1 Oktober 2019.

Saat latihan bersama untuk perorangan (individual) dan beregu (tim) di semua divisi, sekor pemanah Jateng berimbang dengan atlet-atlet Jabar, ini artinya program TC pemanah Jateng terus mengalami kemajuan.

“Kami akan evaluasi, atlet juga libatkan diskusi untuk lebih meningkatkan kemampuannya,” tambah Permadi Sandra Wibowo.

blank
Kompak dan selalu semangat, itulah atlet Pelatda Panahan Jateng Pra PON XX usai latihan bersama dengan tim Jabar di Lapangan Panahan Arcamanik, Bandung. (Foto : SB/Wahono)

Tiga Pelatih

Diberitakan Suarabaru.id sebelumnya, seluruh atlet panahan Pelatda Jateng untuk Pra PON XX, diboyong ke Bandung, Jabar, menjalani program tryout (latihan bersama) dengan tim panahan Pra PON Jabar, Minggu-Selasa (1-3/9/2019).

Sebanyak 26 pemanah terbaik di Jawa Tengah, latihan bersama dengan atlet Jabar Lapangan Panahan Arcamanik, Bandung. Mereka didampingi tiga pelatih, dan dua Pengurus Provinsi (Pengprov).

Tim Jateng berangkat ke Bandung, Jabar, Minggu (1/9/2019) malam, dilepas Ketua Umum Pengprov Perpani Jateng, Sujarwanto Dwiatmoko.

Selama ini para pemanah terbaik di Jateng yang kini dipersiapkan turun di Pra PON XX, serius menjalani TC (latihan terpusat) di Semarang.

Di ajang Pra PON, Pengprov Perpani Jawa Tengah akan menurunkan semua atletnya di tiga divisi (putra putri), Divisi Fita Compound, Divisi Fita Recurve dan Divisi Nasional.

Pelatda memanfaatkan lapangan di belakang Griya Wiyata Patemon (GWP). Atlet,  tim pelatih, dan mekaniknya memanfaatkan mess sewaan di Petamon, Gunungpati, sebagai lokasi base camp Pelatda cabang olahraga (cabor) panahan.

Pengprov optimistis di Pra PON September 2019, atlet panahan Jateng bakal mampu meraih banyak tiket (quota by number) PON XX yang digelar di Papua.

Perlu diketahui, PON XIX/Jabar, pemanah Jateng berhasil membidik 17 dari 18 tiket yang disediakan PB PON, dari Divisi Nasional (pa/pi) enam tiket, Fita Compound (pa/pi) enam tiket, Fita Recurve (pa/pi) lima tiket.

 

Suarabaru.id/Wahono

469 KOMENTAR

  1. purple pharmacy mexico price list [url=http://mexicanpharm24.pro/#]mexican mail order pharmacies[/url] mexican drugstore online

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini