blank
Pemeriksaan Perlengkapan Relawan PMI Blora sebelum berangkat ke lokasi bencana. Foto: Kudnadi Saputro Blora

BLORA (SUARABARU.ID) – Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Blora menegaskan siap menjadi garda terdepan membantu pemerintah dalam penanganan bencana di musim penghujan, seluruh relawan PMI Blora siap bergerak ke lokasi bencana.

“Sebagai organisasi kemanusiaan tentunya membantu penanganan bencana sudah menjadi tugas kami di PMI. Dan seluruh relawan dalam posisi siap digerakkan ke lokasi bencana,’ kata Ketua PMI Blora, Ir. Sutikno Slamet usai mengikuti apel kesiapsiagaan bencana bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Blora Di alun-alun, Kamis, (20/10/2022).

Dikatakan, seluruh relawan PMI saat ini sudah mulai merapatkan barisan. Setiap terjadi bencana langsung dilaporkan sehingga relawan yang ada di seluruh desa – desa bisa langsung bergerak.

“Kita sudah buat Grup WhatsApp relawan agar mudah melakukan koordinasi. Sehingga begitu ada bencana bisa langsung dilaporkan dan langsung dikirim bantuan,” ucap Sutikno Slamet.