blank
Seorang ibu PKK Desa Garung Lor mempraktikkan pemadaman api dengan karung goni basah. Foto:Suarabaru.id

KUDUS (SUARABARU.ID) – Tim KKN IAIN Kudus yang berada di Desa Garung Lor, Kecamatan Kaliwungu melatih ibu-ibu PKK setempat mencegah dan menangani kebakaran.

Pelatihan yang dilaksanakan di Balai Desa Garung Lor, Sabtu (18/9) tersebut sebagai bagian dari kegiatan pelatihan mitigasi bencana kebakaran yang menjadi program kerja tim KKN IAIN.

Tak hanya teori saja, ibu-ibu PKK ini juga diajak praktik langsung cara menangani kebakaran yang terjadi.

Salah satu tim KKN IAIN, Mahmud Syifaudin mengungkapkan materi pengetahuan dilengkapi dengan praktek langsung para ibu-ibu untuk mengatasi api yang muncul dari beberapa benda.

Seperti contoh, percikan api dari kebocoran tabung gas elpiji hingga korsleting listrik.

“Tadi kami langsung contohkan melalui praktek penanggulangan baik secara tradisional atau modern. Misal ada api dari kebocoran tabung gas elpiji, kami edukasi agar jangan panik dan mengambil langkah untuk mencabut regulator tabung gas atau menutupi lubang yang bocor,” terangnya

blank
Mahasiswa KKN IAIN Kudus berfoto bersama dengan ibu-ibu PKK Garung Lor usai pelatihan mitigasi bencana kebakaran. Foto:Suarabaru.id

Sesi praktik pemadaman api tersebut mendapat respon antusias dari peserta. Para ibu PKK ini dengan semangat bergantian untuk melakukan praktek menggunakan karung goni dan Apar.

“Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari progja KKN IK garung lor yang memberikan edukasi kepada masyarakat, dan pada hari ini kita menggandeng dari ibu PKK untuk.” ungkapnya

Ketua PKK Desa Garung Lor, Murni mengungkapkan apresiasinya dan berterimakasih kepada mahasiswa KKN IK IAIN Kudus yang memberikan ilmunya.

“Terimakasih atas ilmunya anak-anak mahasiswa, sangat bagus untuk kami” ujarnya.

Sosialisasi dan praktik mitigasi bencana Kebakaran merupakan kegiatan yang penting untuk diketahui masyarakat, untuk mencegah bencana yang sering terjadi terutama dipemukiman padat penduduk.

Tm-Ab

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini