blank

TEGAL (SUARABARU.ID) – Dua Bocah laki-laki Atta (11) pelajar SD kelas 4, warga Desa Purwahamba, Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal dan M Fadil (7) pelajar kelas 1, warga RT 03 RW 08 Kelurahan Mintaragen, Kecamatan Tegal Timur, Kota Tegal ditemukan meninggal dunia di basement  bangunan hotel yang mangkrak di kompleks Nirmala Square Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Mintaragen Kecamatan Tegal Timur, Kota Tegal, Selasa (4/5/2021).

blank
EVAKUASI – Warga dan jajaran Polres Tegal Kota berhasil evakuasi dua bocah korban tenggelam. (foto: dok/ist)

Bangunan hotel tersebut mangkrak sejak 2016 dan kondisi basement selalu dipenuhi dengan air hingga menyerupai kolam yang kadang buat mainan anak-anak.

Satpam Nirmala Square Sudardji (67) dan Muhidin (36) mengatakan, sekitar pukul 13.30 dirinya mendapat laporan dari masyarakat adanya anak tenggelam di arena basemen yang penuh air mirip kolam dan laporan tersebut dilanjutkan ke Polres Tegal Kota.

Tak lama kemudian jajaran Sat Reskrim Polres Tegal Kota tiba di lokasi kejadian.
Pencarian dan evakuasi dilakukan oleh beberapa warga dan petugas Polres Tegal Kota dengan mencebur ke basemen yang menjadi kolam air.

Tidak terlalu lama, dua bocah Atta dan Fadil berhasil ditemukan di antara semak-semak air basement dengan keadaan sudah meninggal. Korban selanjutnya dibawa ke RSUD Kardinah untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Warga setempat, Yodha (32) mengatakan, seorang warga lari melaporkan ada dua anak tenggelam. Dua anak itu diperkirakan tenggelam di situ dari jam 10.00.

“Keluar dari rumah sekitar jam 10.00, baru ditemukan jam 14.00. Tadi kondisinya sudah kaku mengambang,” kata Yodha.

Yodha mengatakan, basemen tersebut memang sering buat main anak-anak kecil buat mandian-mandian. Harapannya ditutup aja pakai kawat berduri. Soalnya pernah ditutup pakai seng juga dirobohin. Udah sering kami warga nutup, dirobohin, didirikan lagi, atap aja nerobos.

“Kami berharap agar basemen tersebut dikawat berduri yang tinggi biar ga bisa buat masuk anak-anak dan agar tidak  memakan korban,” pinta Yodha.

Kasat Reskrim Polres Tegal Kota, AKP Syuab Abdullah saat dikonfirmasi membenarkan atas kejadian tersebut.

“Ya tadi kedua korban sudah dibawa ke RSUD Kardinah untuk pemeriksaan lebih lanjut,” ungkap Syuaib.
Nino Moebi