SEMARANG– Komite Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Semarang beraudiensi bersama Kepala Kanwil Kemenag Jateng H Musta’in Ahmad SH MH di ruang kerjanya pada Selasa (16/2).
Tim Komite yang terdiri H Ahmad Suaidi MPd selaku ketua didamping Saiful Hadi MKom, Zainal Petir MH, dan perwakilan dari Madrasah Ahmad Alfan SAg MSi bersilaturahmi dan audiensi dengan Kakanwil terkait beberapa hal yang berhubungan dengan kemajuan madrasah kedepan.
Menurut ketua Komite H Ahmad Suaidi bahwa MAN 1 Kota Semarang saat ini terjadi kekosongan kepala madrasah, sehingga komite berharap kepala yang baru nantinya merupakan pilihan yang terbaik dari yang paling baik.
“Kami berharap dengan sowan dan beraudiensi dengan Kakanwil ini nantinya Kepala MAN 1 Kota Semarang diberikan yang terbaik dari yang paling baik guna meningkatkan prestasi dan prestise sehingga citra madrasah di masyarakat semakin baik dan dipercaya” ungkap Suaedi.
Adapun Zainal Petir menginginkan bahwa madrasah di bawah Kemenag harus maju dan tidak dipandang sebelah mata, dengan sekolah di madrasah siswa selain mendapat pelajaran umum juga mendapatkan pelajaran agama, inilah kelebihan dari madrasah jadi ada nilai plusnya.
Senada dengan itu Ahmad Alfan selaku perwakilan madrasah mengatakan bahwa MAN 1 Kota Semarang memilki siswa 1.300 lebih, guru sejumlah 71 orang serta tenaga kependidikan 19 orang , dengan Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimiliki saat ini MAN 1 Kota Semarang terus meningkatkan prestasi baik akademik dan non akademik.
Sementara Kakanwil Kemenag Jateng H Musta’in Ahmad mengatakan di Jateng ada sekitar 65 MAN dan 129 MTsN dan ini merupakan pekerjaan yang tidak mudah, untuk meningkatkan kualitas kita tidak bisa kerja sendiri, kita butuh supertim.
“Saat ini kita butuh supertim bukan superman untuk memajukan madrasah, karena dengan tim kita bisa bersinergi untuk bersama-sama memajukan madrasah melalui tiga konsen yaitu perbaikan manajerial, penguatan moderasi, dan penguatan pesantren” ungkap Musta’in.
“Selain itu kita harus menghargai prestasi para pendahulu kita yang telah berjasa kepada madrasah agar kita bisa meningkatkan prestasi yang lebih baik” tambahnya.
Saiful Hadi – USM