WONOSOBO(SUARABARU.ID)-Rumah Sugiman (35) warga Kleyang RT 12 RW 01 Pungangan Mojotengah Wonosobo, yang rusak akibat tertimpa pohon tumbang hari ini, Senin (7/12), diperbaiki bersama-sama.
Perbaikan rumah dilakukan oleh tim yang terdiri atas warga setempat dibantu anggota TNI-Polri dan relawan BPBD. Rumah kayu itu bagian tengah rusak parah dan atapnya ambruk karena terkena pohon yang roboh.
Kayu yang roboh merupakan milik Sholeh Hasyim yang merupakan anggota Komisi C DPRD Wonosobo. Pemilik pohon yang tumbang bersedia membantu perbaikan rumah milik korban yang rusak.
Danramil 03/Mojotengah Kapten Czi Sarwiyono meminta Babinsa setempat menggerakan masyarakat dan anggota TNI-Polri untuk secepatnya memberbaiki rumah korban agar bisa segera ditempati lagi dengan aman.
“Serma Ridla Pramana dan Serma Edy Winarno, Babinsa Mojotengah, telah mengajak warga sekitar untuk bersama-sama memperbaiki rumah yang rusal tersebut agar bisa cepat ditinggali kembali,” tegasnya.
Rawan Bencana
Kepala Desa Pungangan, Supriyono berusaha melakukan mediasi pada pemilik pohon yang tumbang untuk mengganti rugi pemilik rumah yang rusak. Kedua belah pihak saling menyadari kejadian tersebut itu bencana alam murni.
“Kondisi tanah wilayah Desa Pungangan berbukit-bukit dan banyak pohon besar yang berada di dekat pemukiman warga. Sehingga rawan tanah longsor dan pohon tumbang saat hujan disertai angin kencang,” katanya.
Pihaknya meminta warga setempat selalu waspada dan hati-hati karena belakangan ini kerap terjadi hujan deras dan angin ribut. Kepedulian dan kepekaan warga sangat diperlukan untuk menghindari korban lebih banyak lagi.
Pemilik rumah Sugiman mengaku kejadian tersebut merupakan bencana alam murni. Karena pemilik pohon sudah menyanggupi untuk memperbaiki rumah, maka dirinya tidak akan menuntut apa-apa. Yang penting rumah segera jadi dan cepat bisa ditempati kembali.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada anggota TNI-Polri dan warga setempat yang telah membantu memperbaiki rumah yang rusak. Mudah-mudahan anak saya yang terluka akibat tertimpa reruntuhan rumah juga bisa segera sembuh,” ucapnya.
Muharno Zarka-Wahyu