WONOSOBO(SUARABARU.ID)-Di Desa Plobangan Selomerto Wonosobo terdapat Makam Ki Ageng Wonosobo. Makam penyebar agama Islam daerah pegunungan tersebut, kini banyak dikunjungi peziarah dari luar daerah.
Di Desa Plobangan juga terdapat nama Dusun Wonusoba, yang merupakan cikal-bakal nama Kabupaten Wonosobo seperti saat ini. Banyak pula group kesenian tradisional Kuda Kepang di Desa Plobangan.
Karena itu, Calon Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat ke depan berencana menjadikan Plobangan menjadi Desa Wisata Budaya dan Religi di Wonosobo, sehingga desa ini bisa lebih maju dan berkembang lagi.
“Potensi budaya kesenian tradisional Kuda Kepang dan Makam Ki Ageng Wonosobo, bisa jadi andalan sebagai Desa Wisata Budaya dan Religi,” katanya ketika bersilaturrahmi dengan warga setempat di Gedung Sanggar Budaya.
Afif dalam kesempatan tersebut didampingi Ketua PAC PDI Perjuangan Selomerto Miswanto, tokoh masyarakat yang juga mantan Kades Plobangan Ismail dan ulama sepuh desa setempat, KH Zawawi Imron.
Pesan Kasepuhan
Saat bersilaturahmi ke KH Habib Lutfi di Pekalongan, KH Chalwani di Purworejo dan Gus Muwafiq di Yogyakarta, Afif mengaku mendapat wejangan khusus untuk merawat dan menjaga makam kasepuhan di Wonosobo.
“Wonosobo sejak dulu dikenal sebagai kota religi. Saya dan Gus Albar mendapat pesan khusus dari beliau bertiga untuk tetap menjaga pondasi keagamaan yang kuat di Wonosobo,” kisahnya.
Dikatakan Afif, makam tokoh pendiri dan pejuang Wonosobo, seperti di Kauman, Ketinggring, Plobangan Pakuncen, Selomanik, Kalilembu, Candirejo dan Dero akan tetap dipelihara dan diziarahi setiap saat.
Kepala Desa Plobangan Ruswanto mengungkapkan lokasi parkir dan akses masuk dan keluar peziarah di Makam Ki Ageng Wonosobo, kini masih kurang memadahi. Perlu ada pembangunan lokasi parkir dan jalan masuk ke makam.
“Pihak Desa Plobangan sangat mendukung upaya Pemkab Wonosobo ke depan menjadikan desa ini sebagai Desa Wisata Budaya dan Religi. Mudah-mudahan bisa segera direalisasikan sehingga memberi dampak ekonomi bagi warga sekitar,” harapnya.
Muharno Zarka-Wahyu