blank
Anggota Komisi B saat sidak di Sumber air PDAM di Kelurahan Bugangin.(FOTO:SB/Sp)

KENDAL(SUARABARU.ID)- Anggota Komisi B DPRD Kendal, melakukan inspeksi mendadak(sidak) di pusat sumber air Perusahaan Daerah Air Minum(PDAM) Tirto Panguripan, yang ada di Kelurahan Bugangin Kendal, Kamis(15/10/2020).

Dengan didampingi Direktur PDAM Tirto Panguripan, Sunanto,anggota Komisi B yang berjumlah sekitar 10 orang ini, melihat kondisi mesin dan dan pipa yang ada di samping kantor pembantu PDAM yang ada tak jauh dari Pasar Tradisional Bugangin.

Ketua Komisi B DPRD Kendal, Dian Alfat Muchammad, mengatakan, sidak yang mereka lakukan untuk melihat kondisi yang ada di kantor PDAM pembantu tersebut.

“Soalnya, banyak laporan dari masyarakat berkaitan dengan air PDAM itu keruh, tekanan air lemah dan airnya mengalir dengan tidak lancar. Itu yang menjadi bahan tinjauan kami kesini,”kata Dian.

Selain itu, Dian juga menanyakan kepada Direktur PDAM Tirto Panguripan, bahwa di sumber tersebut untuk mencukupi berapa kelurahan yang ada di Kendal kota.

“Sebetulnya, di PDAM itu ada dana untuk pemeliharaan. Tapi air mengalir kok bisa keruh. Kita ingin tahu sejauh mana pemeliharaan itu untuk memaksimalkan kepuasan kepada konsumen atau pelanggan,”ujar Dian.

Direktur PDAM Tirto Panguripan Sunanto, mengatakan bahwa akan mengagendakan pencucian pipa terutama di tengah malam.

“Secara periodik, untuk pencucian pipa sebetulnya sudah terjadwal karena untuk mengurangi kwalitas air. Sedangkan untuk yang tekanan, memang kami harus membangun reservoir.Karena pada jam puncak kami bisa mendorong dengan menggunakan debit yang lebih besar,”terang Sunanto.

Namun Sunanto mengaku, akan membangun reservoir itu, membutuh dana banyak dan harus ada penyertaan modal.Sp-mm