blank
Komandan Lanud Adi Soemarmo Kolonel Nav I Nyoman Suadnyana, S.T., M.M. tengah menyematkan tanda siswa kepada perwakilan peserta Pendidikan Setukba TNI AU Angkatan ke-37, dalam upacara di Lapangan Skadik 403 Lanud Adi Soemarmo, Solo  Jumat (18/9). Foto: Dok/Bagus Adji

KARANGANYAR-(SUARABARU.ID) – Pangkalan Udara (Lanud) Adi Soemarmo menggelar Pendidikan Sekolah Pembentukan Bintara (Setukba) TNI AU Angkatan ke-37.

Kegiatan pendidikan diikuti 250 siswa dan berlangsung selama tiga bulan, dibuka Komandan Lanud Adi Soemarmo Kolonel Nav I Nyoman Suadnyana, S.T., M.M.,dalam upacara di Lapangan Skadik 403 Pangkalan Udara (Lanud) Adi Soemarmo,Colomadu Kab Karanganyar, Jumat (18/9)

Komandan Lanud Adi Soemarmo Kolonel Nav I Nyoman Suadnyana, S.T., M.M. dalam amanatnya menegaskan, selama  pendidikan para siswa akan digembleng baik dalam sikap, materi pelajaran teori dan praktek sesuai program yang disiapkan lembaga.

Perubahan sikap mental siswa dari pangkat Tamtama menjadi Bintara merupakan suatu tujuan. Sehingga siswa nantinya menjadi bintara-bintara yang memiliki sikap kesatria, militan, loyal dan profesional.

“Para siswa agar segera dapat menyesuaikan pola kehidupan sebagai seorang siswa di ksatrian ini. Siapkan fisik dan mental sebaik mungkin agar dapat mengikuti berbagai kegiatan ke depan, sesuai kurikulum yang telah ditentukan,” ujar Danlanud Adi Soemarmo.

Ditekankan pula, agar siswa selalu memperhatikan protokol kesehatan selama masa pandemi covid-19 ini sebagai langkah adaptasi kebiasaan baru. Sehingga proses pendidikan dapat berjalan dengan aman dan lancar sampai dengan penutupan pendidikan nantinya.

Sementara itu dari Kepala Penerangan dan Perpustakaan Lanud Adi Soemarmo  Kapten Sus  Bambang Supriyatno diperoleh keterangan, Pendidikan Setukba Angkatan ke-37 ini dilaksanakan di Skadron Pendidikan 403 Lanud Adi Soemarmo selama tiga bulan diikuti 250 siswa.

Seluruh siswa yang mengikuti pendidikan Setukba berasal dari Tamtama TNI AU yang memenuhi persyaratan.

Bagus Adji-trs