blank
Umat TITD Liong Hok Bio Magelang sedang membersihkan rupang-rupang, (Suarabaru.id/dh)

 

MAGELANG- Menjelang Tahun Baru Imlek 2570 Tempat Ibadah Tri Dharma (TITD) Liong Hok Bio Magelang mengadakan kegiatan membersihkan rupang-rupang. Pembersihan rupang-rupang atau kimsin dilakukan umat tempat ibadah yang lebih dikenal dengan nama Kelenteng Liong Hok Bio.

Sebelum dibersihkan, terlebih dahulu umat melakukan doa bersama dimulai pukul 08.00.

Ketua Yayasan Tri Bhakti, Paul Chandra Wesi Aji menerangkan, pembersihan rutin dilakukan setiap tahun pada H-7 menjelang Imlek.

Untuk ini diadakan sembahyang punggahan, di mana Dewa Dapur melaporkan segala tindakan manusia selama setahun.

‘’Rutin setiap tahun dilakukan kegiatan membersihkan rupang pada H-7 menjelang Imlek. Kepercayaan kami tanggal itu (H-7), Dewa Dapur naik melaporkan segala tindakan manusia di atas,’’ tuturnya ketika membersihkan rupang di Kelenteng Liong Hok Bio Magelang, Selasa (29/1).

Dia menjelaskan, pembersihan rupang menggunakan kulit jeruk Bali. ‘’Ini kali pertama kami melakukan pembersihan menggunakan kulit jeruk Bali. Sebelumnya dicuci dengan air. Suhu di Singapura memberi petunjuk membersihkan rupang memakai kulit jeruk. Kulit jeruk ada minyaknya jadi lebih bersih,’’ terangnya.

Menurutnya, yang menjadi tuan rumah di Kelenteng Liong Hok Bio adalah Dewa Bumi. Sedang pendampingnya Dewa Welas Asih dan Dewa Laut.  Untuk tahun ini, shionya Babi Tanah.

‘’Kami berdoa minta yang baik. Jangan sampai terjadi apa-apa seperti bencana, rakyat dilindungi dan mendapatkan kemakmuran. Doa lainnya meminta supaya pileg dan pilpres berlangsung dengan damai,’’ pintanya. (Suarabaru.id/dh)

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini