PACITAN (SUARABARU.ID) – Perwakilan dari Detasemen Lanud Pacitan, Jatim, semalam, ikut serta dalam kegiatan Safari Tarawih Keliling (Tarling) Ramadhan 1446 H (2025 M) yang dilakukan oleh Pemkab Pacitan.
Detasemen berasal dari Bahasa Prancis détachement. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), detasemen merupakan satuan yang berada di suatu tempat untuk menjalankan tugas yang bersifat sementara. Dalam pemahaman pertahanan keamanan negara, detasemen merupakan satuan (unit) militer atau polisi yang dilepaskan dari unit yang lebih besar, untuk fungsi tertentu atau tugas tertentu, baik secara permanen maupun sementara.
Bagian Proklim Pemkab Pacitan, mengabarkan, Tim-1 Safari Talring Ramadan 1446 H (2025 M), Senin malam (10/3/25), dipimpin Wakil Bupati Pacitan Gagarin Sumrambah. Lokasinya di Masjid Baiturrohman, Dusun Krajan, Desa Gembuk, Kecamatan Kebonagung, Kebuapaten Pacitan.
Ikut dalam rombongan Tim-1 Safari Ramadhan, perwakilan Detasemen Lanud Pacitan, jajaran Forkompimda, dari Kantor Kemenag, para Pimpinan Perangkat Daerah, Camat dan jajaran Forkompimcam Kebonagung, beserta para Kepala Desa (Kades) se-Kecamatan Kebonagung.
Hujan rintik-rintik, semalam, turun menyertai kehadiran Wabup Gagarin bersama rombongan di Masjid Baiturrohman. Meski ada gangguan cuaca hujan rintik-rintik, tapi masyarakat muslim tertap bersemangat menyambut Tim Safari Ramadhan Pemkab Pacitan.
Santunan
Bersamaan acara tersebut, Wabup Gagarin Sumrambah, membagi-bagikan santunan untuk anak yatim piatu, juga menyerahkan bantuan sembako kepada warga kurang beruntung, serta memberikan bantuan Kitab Al-Quran dan karpet untuk masjid.
Dalam sambutannya, Wabup Gagarin menyatakan, Ramadhan merupakan momen untuk meningkatkan kualitas dan derajat manusia, menuju ketaqwaan kepada Allah SWT. Juga menyampaikan ucapan terima kasih atas partisipasi masyarakat, baik dalam kehidupan bermasyarakat maupun dalam pembangunan.
“Mudah-mudahan kebersamaan dan rasa memiliki terhadap bumi Pacitan ini, bisa bertumbuh kembang dalam sendi kehidupan sebagai modal kita membangun Pacitan,” tandas Wabup Gagarin Sumrambah.
Safari Ramadhan diawali dengan sholawat mahalul qiyam, mauidhoh hasanah, serta buka puasa bersama dilanjutkan dengan Sholat Maghrib berjamaah. Baru kemudian riangkai dengan Sholat Isya’ dan Sholat tarawih bersama.
Sementara itu, Tim-2 Safari Ramadhan Pemkab Pacitan, semalam, mengambil lokasi di Masjid Sabilil Muttaqin di Dusun Nglegok, Desa Piton, Kecamatan Punung. Dipimpin Sekda Kabupaten Pacitan, Heru Wiwoho yang mewakili Bupati Pacitan. Ikut dalam rombongan, Ketua DPRD Kabupaten Pacitan, Danlanal Pacitan, Ibu-ibu Pengurus Tim Penggerak (TP) Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), para Pimpinan Dinas Instansi, Camat beserta jajaran Forkompimcam Punung bersama Kepala Desa (Kades) se Kecamatan Punung.(Bambang Pur)