Bupati Kudus Hartopo saat mengecek pasokan oksigen di RSUD Kudus. Foto:Suarabaru.id

KUDUS (SUARABARU.ID) – Bupati Kudus, Hartopo meninjau ketersediaan Oksigen di RSUD dr. Loekmonohadi yang menjadi RS rujukan lini 1 untuk penanganan Covid-19 di Kudus, Minggu (27/6).

Dengan didampingi Direktur RSUD, Abdul Aziz Achyar, dan pihak distributor PT. Samator, dirinya memastikan proses distribusi oksigen berjalan lancar, sehingga tidak terjadi kelangkaan.

Dalam kesempatan itu, dirinya juga menyempatkan diri untuk menjenguk masyarakat yang terpapar Covid-19 untuk memberi dukungan dan semangat.

Hartopo mengungkapkan, bahwa dirinya menerima laporan terkait masalah ketersediaan oksigen yang menipis akibat angka kasus Covid-19 di Kudus.

Maka dari itu, ia segera menghubungi pihak PT. Samator untuk memenuhi kebutuhan gas oksigen pada instalasi rumah sakit. Dirinya memastikan tangki gas oksigen di RSUD sudah terisi pada hari ini.

“Karena beberapa hari direktur RSUD laporan ke saya terkait permasalahan oksigen. Karena urusan kemanusian dan nyawa, maka jangan sampai kehabisan ketersediaan oksigen ini sendiri. Hari ini pastikan sudah terisi, mudah-mudahan segera bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan medis” ujarnya.

Bupati Kudus Hartopo juga menyempatkan diri menjenguk pasien isolasi di RSUD Kudus. Foto:Suarabaru.id

Pihaknya akan selalu berkoordinasi dengan distributor PT. Samator terkait kebutuhan gas oksigen di Kudus. Sampai saat ini, pasokan gas oksigen berikutnya sedang dalam proses pengiriman.

“Semoga tidak akan terjadi kelangkaan untuk ketersediaan gas oksigen, sampai saat ini pasokan (selanjutnya) masih dikirim,” katanya.

Usai meninjau ketersediaan pasokan gas oksigen, dirinya juga menyempatkan diri menjenguk beberapa masyarakat yang terpapar Covid-19. Dengan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap, Hartopo memberi semangat dan dukungan moril kepada pasien lansia di ruang isolasi RSUD.

“Saya juga meninjau di ruang isolasi Covid, memang banyak yang bergejala untuk usia rentan di atas 50 atau lansia dengan komorbid, yang merasakan gejala-gejala mulai sesak nafas hingga batuk,” tuturnya.

Tm-Ab

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini