blank
Petugas Provos Polres Kebumen mengawasi personel yang sedang mengambi u rin.(Foto;SB/Ist)

KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Mendadak Polres Kebumen menggelar test urine kepada personel  untuk memastikan tidak ada yang bermain dengan narkoba. Puluhan personel Polres mengikuti test urine mendadak tersebut.

Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama melalui Kasubbag Humas Polres Kebumen Iptu Tugiman, menuturkan, sebanyak 23 personel mengikuti test yang digelar oleh Sat Resnarkoba di lapangan indoor tenis Polres Kebumen, Senin (7/6).

“Kegiatan test urine ini dilakukan mendadak kepada personel yang telah didata sebelumnya. Test urine ini sekaligus rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-75,”jelas Iptu Tugiman.

Agar tidak ada kecurigaan saat menuangkan sample urine ke dalam gelas, pintu kamar mandi dibuka sedikit dan diawasi petugas provos Polres.

blank
Petuas Sat Resnarkoba Polres Kebumen memeriksa sampel urin personel.(Foto:SB/Ist)

Hasil langsung bisa keluar sesaat setelah diuji oleh Urusan Kesehatan Polres Kebumen. Ke 23 personel Polres Kebumen yang mengikuti test urine semua hasilnya negatif.

Kasubbag Humas Polres Kebumen itu menyatakan, penyalahgunaan narkotika adalah pola perilaku yang bersifat patologik dan biasanya dilakukan oleh individu yang mempunyai kepribadian rentan atau mempunyai risiko tinggi.

Jika penyalahgunaan narkotika dilakukan dalam jangka waktu tertentu akan menimbulkan gangguan biologis, psikologis, sosial, dan spiritual pada orang yang menggunakannya.

Penyalahgunaan narkoba sering ditemukan di kalangan remaja hingga masyarakat usia dewasa. Mereka menggunakan narkoba dengan berbagai alasan.

Polri, lanjut Iptu Tugiman, sebagai petugas untuk memerangi narkoba harus benar-benar bersih tidak bermain narkoba. Jika anggota Polri kedapatan ikut menyalahgunakan narkoba, termasuk pelanggaran berat.

Komper Wardopo