blank
SIDAK : Kapolres AKBP Antonius Anang didampingi Kasat Reskrim AKP Heri Dwi Utomo dan tim gabungan sejumlah OPD di Blora saat sidak mamin di Pasar Sido Makmur Gabus. Foto : Wahono/

BLORA – Inspeksi mendadak (sidak) bahan makanan tim gabungan, Senin (13/5), menemukan bahan makanan mengandung boraks,  formalin dan rodamin.

Kapolres AKBP Antonius Anang ikut turun memimpin sidak tim gabungan Polres, Dinkes, Dinas Pertanian dan Dinas Perdagangan menyasar pasar Sido Makmur,  Kota Blora.

“Seperti saya katakan kemarin,  sidak mamin akan terus berjalan,” tandas Kapolres Blora.

Dijelaskan, kandungan rodamin ditemukan pada jajanan anak-anak seperti kerupuk dan juga kudapan ringan, denga. warna sangat mencolok.

Setelah dilakukan pengecekan dengan spektrofotometri UV,  terlihat jajanan tersebut menggunakan pewarna yang mengandung rodamin atau pewarna tekstil, bebernya.

Sedangkan makanan yang mengandung formalin, di temukan pada ikan basah, dan juga kerupuk mentah yang dijual beberapa pedagang.

blank
Berbahaya

Untuk menyakinkan makanan minuman (mamin) tersebut mengandung bahan-bahan yang berbahaya, diambil sampel, dan akan dilakukan uji lanjutan di laboratorium.

Boraks, jelasnya,  merupakan bahan pengenyal makanan, formalin untuk mengawetkan mayat, dan rodamin bahan baku pewarna pakaian.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan, Lilik Hernanto, menjelaskan bahan-bahan berbahaya itu kalau menumpuk di dalam tubuh manusia bisa menyebabkan penyakit seperti kanker.

Lilik menambahkan, dengan temuan itu Dinkes akan memberikan pembinaan kepada para pedagang, dan UMKM agar tidak lagi menggunakan bahan yang berbahaya untuk campuran makanan.

Ditambahkan Kapolres AKBP Antonius Anang, selama Ramadhan pihaknya bersama tim gabungan akan terus melakukan sidak ke pasar tradisional, kios, toko dan supermarket di Blora.

“Sidak ini untuk memastikan bahan mamin dan mamin di pasaran, aman untuk di konsumsi masyarakat luas,” tambahnya.

Dari Pasar Sido Makmur,  tim gabungan melanjutkan sidak ke salah satu swalayan di Kota Blora, dan Pasar Sendangharjo, Kecamatan Blora.

suarabaru.id/Wahono

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini