JEPARA (SUARABARU.ID) – Sukses mengeluarkan single album pertama yang berjudul Lepaskan dan single album kedua berjudul Beku, kini Sony Pradita mengeluarkan single album berjudul Ijinkan. Single Album Ijinkan ini dapat dinikmati di akun youtube Aoma Record Official.
Darah seni pemuda yang lahir di Jepara 11 Oktober 2003 dengan nama lengkap Sony Indra Wicaksono ini, mengalir dari ayahnya, Suprayitno. Ia dikenal sebagai MC dengan nama panggung Komeng dari Desa Karangrandu Pecangaan.
Indra Wicaksono ini, mengalir dari ayahnya, Suprayitno yang lebih dikenal sebagai MC dengan nama panggung Komeng dari Desa Karangrandu Pecangaan.
Karena itu alumni SDN 1-2 Karangrandu, SMP Walisongo, dan SMA Sultan Agung ini mengaku dunia panggung tidaklah asing lagi. Sejak kecil ia sudah melihat bagai mana musik Dangdut demikian lekat dengan masyarakat Jepara dan sekitarnya. Bahkan Indonesia. Karena itu sejak kecil Sony memiliki mimpi untuk menjadi seorang penyanyi.
Di temui dalam Lounching Single Album yang ke tiga di Desa Karangrandu RT 02 RW 05 Kecamatan Pecangaan. Sabtu (19/11/2022 malam, Sony menjelaskan, lagu yang berjudul Ijinkan mengisahkan tentang laki-laki yang mencintai perempuan dan berusaha untuk mendapatkan hati perempuan yang dicintainya. Dia berharap, single album ketiga ini dapat diterima masyarakat luas dan juga bisa menghibur masyarakat
Sementara itu pencipta lagu Ijinkan, Anton Obama mengatakan, dengan adanya Lounching Single diharapkan memacu semangat penyayi Jepara untuk berkarya dan nantinya akan muncul bibit penyayi berbakat asal kota ukir agar nantinya dapat mengharumkan Jepara.
Hadepe – Kmf