blank
Panitia bersama dari berbagai elemen pemuda Desa Banjaran

JEPARA (SUARABARU.ID) – Bulan ramadan merupakan bulan yang penuh berkah dimana semua orang berlomba-lomba berbuat kebaikan. Karena itu disepanjang bulan  ramadan banyak sekali kegiatan-kegiatan yang dilakukan baik kegiatan keagamaan maupun kegiatan sosial.

blank

Salah satu  yang belajar menabur cinta dan berbuat kebaikan adalah para pemuda Desa Banjaran yang belum lama ini mengadakan kegiatan bagi-bagi sembako dan takjil gratis. Kegiatan ini diikuti berbagai organisasi pemuda yang ada di desa yaitu Karang Taruna Tunas Bangsa, GP Ansor, Fatayat, IPNU, dan IPPNU desa Banjaran.

blank
Salah satu panitia saat menyerangkan bingkisan

Disamping itu kegiatan ini dilakukan sebagai upaya mensinergitaskan antar pemuda di desa Banjaran demi kemajuan desa. Juga sebagai bentuk perhatian para pemuda kepada para dhuafa yang ada di desa Banjaran  serta kepedulian  kepada sesama.

Kegiatan membagi sembako dan takjil ini meliputi pembagian mana terdapat 169 paket sembako yang di distribusikan kepada para dhuafa di  13 RW yang ada di desa Banjaran.

blank
Penyerahkan bingkisan

Sedang pembagian takjil gratis ini dilakukan di RW 1 tepatnya didepan gudang Tiga Abad Jepara dimana ada 200 paket takjil yang dibagikan kepada para pedagang kaki lima dan masyarakat sekitar juga para pengguna jalan.

Setelah rentetan kegiatan mulai dari bagi paket sembako dan takjil yang dilakukan sejak pukul 13.00 wib, dilanjutkan dengan buka bersama sebagai simbol kerekatan antar pemuda yang ada di desa banjaran.

“Kegiatan semacam ini sudah berjalan 2x ramadhan ini, dan alhamdulillah mengalami peningkatan yang sangat signifikan terkait hasil yang di dapat dari para donatur” ujar Eko selaku ketua panitia kegiatan. “Kami sangat berterima kasih kepada para donatur dan semua pihak yang telah membantu terlaksananya kegiatan ini” imbuhnya.

Bagi sembako dan takjil ini harapannya dapat membantu masyarakat yang kurang mampu, dan semoga dapat berjalan dari tahun ke tahun.

Hadepe – E