(SUARABARU.ID) – Dengan bekal medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Abdulrashid Sadulaev berpotensi besar untuk merambah ajang mixed martial arts (MMA) profesional.
Sadualev (25) meraih emas gulat gaya bebas kelas 97 kg dengan mengalahkan Kyle Snyder dari AS.
Atlet asal Dagestan, Rusia ini memang luar biasa karena pada Olimpiade Rio de Janeriro 2016 juga menyabet emas di kelas berbeda.
Rekornya di matras gulat tak terbantahkan, yakni mencatat 131 kemenangan dan cuma dua kali kalah.
Seperti petarung MMA dari Dagestan, Abdulrashid berpotensi hijrah ke ajang MMA.
Namun, dalam waktu dekat, Sadulaev belum tertarik untuk menjajal MMA.
Dia mengaku belum tertarik tampil di MMA lantaran masih punya misi yang lain.
Meski demikian, kans Sadulaev untuk mencoba MMA tetap terbuka karena dalam olahraga apa pun bisa terjadi.
Di ajang Ultimate Fighting Championship (UFC), ada beberapa pemegang medali Olimpiade yang beralih ke MMA dan sukses.
Yang paling bersinar adalah Henry Cejudo yang pernah menyandang juara kelas terbang dan bantam UFC.
Cejudo merupakan pemegang medali emas gulat kelas 55 kg untuk AS pada Olimpiade Beijing 2008.
rr