blank
Ganjar Pranowo melakukan peninjauan ke SMAN 2, SMPN 6, SDN Dukuh 01 dan SMKN 1 Kota Salatiga, yang telah melakukan simulasi sekolah tatap muka, Rabu (17/3/2021). Foto: dok/ist

SALATIGA (SUARABARU.ID)– Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengecek persiapan sekolah tatap muka di Kota Salatiga, Rabu (17/3/2021). Didampingi Wali Kota Salatiga, Yulianto, Ganjar berkeliling melihat pelaksanaan simulasi belajar tatap muka di SD hingga SMA.

Beberapa sekolah dikunjungi Ganjar hari itu. Di antaranya SMAN 2 Salatiga, SMKN 1 Salatiga, SMPN 6 Salatiga dan SDN Dukuh 01 Salatiga. Di tempat-tempat itu, Ganjar memastikan semua sarana prasarana terpenuhi untuk sekolah menggelar pembelajaran tatap muka.

Di SMAN 2 dan SMKN 1 Salatiga, belum ada siswa yang menggelar simulasi pembelajaran tatap muka. Pihak sekolah baru menggelar rapat dengan wali murid dan komite sekolah terkait persiapannya. Sedangkan di SMPN 6 Salatiga dan SDN Dukuh 01 Salatiga, proses simulasi belajar mengajar sudah dimulai.

BACA JUGA: Ganjar Terapkan Aturan Mudik Lebaran Terbatas dan Ketat, Begini Penjelasannya

Di dua sekolah itu, siswa sudah mulai belajar dengan protokol ketat. Jumlah siswa dibatasi maksimal 50 persen, dan jam belajar hanya 90 menit.

”Saya ingin memastikan semua siap melaksanakan itu. Tadi di SMA belum mulai, karena baru mulai rapat. Di SMP dan SD sudah berjalan dan saya lihat bagus, mereka berangkat diantar orang tua, ada yang jalan kaki,” kata Ganjar.

Dalam uji coba itu, jumlah maksimal per kelas hanya 50 persen, dan jam pembelajaran hanya 90 menit. Ganjar berharap, uji coba itu bisa berjalan lancar dan siswa lebih mudah menerima pelajaran.