SOLO (SUARABARU.ID) – Badan Ekskutif Mahasiswa (BEM) Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta, memprakarsai event kolaborasi seni mahasiswa berkarya di masa pandemi Covid-19. Yakni menggelar kegiatan pameran dan pentas secara online, yang dikemas dalam Kolaborasi Seni Virtual Exhibition.
Ketua Koordinator Pameran Online, Revan Arfian, mengatakan, event kolaborasi antarmahasiswa BEM FSRD dan FSP ISI Surakarta ini, berupa kegiatan pameran dan pentas virtual dengan tema ”Art For Healing.”
Tujuannnya, untuk mengedepankan seni sebagai penyembuhan bagi semuanya. Seperti mereka yang terdampak Covid-19, penyesuaian akibat WFH, dampak kondisi terhadap situasi perkuliahan, dampak ekonomi, sosial, psikologis, dan faktor lainnya baik yang dihadapi oleh mahasiswa maupun masyarakat umum.
Virtual exhibition kolaborasi ini terdiri 5 sesi, menampilkan beragam karya hasil kolaborasi mahasiswa dari beragam program studi yang ada di ISI Surakarta.
Sebagai Penyembuh
Untuk pameran virtual sesi pertama, karya kolaborasi dari Prodi DKV dengan Prodi Teater, menjadi acara pembuka pameran online yang bertema Art For Healing tersebut. Bertujuan menyajikan hiburan sebagai ”penyembuh” di masa pandemi ini. Yakni dengan menampilkan beragam karya ilustrasi dan tayangan pertunjukan teater.
Bersamaan dengan penyelenggaraan pameran online ini, juga diselenggarakan acara online workshop sebagai pendukung. Event yang baru pertama kali ini diadakan di masa pandemi ini, antara lain menyajikan online workshop dengan tema ”Menghadapi Pandemi sebagai Seniman Grafis.”
Menampilkan pembicara Ipung Kurniawan Yunianto SSn, MSn (Praktisi dan Dosen Prodi DKV FSRD ISI Surakarta), dengan moderator Wirantoni (mahasiswa Prodi DKV). Mengupas tentang bagaimana sebagai seniman, untuk tetap berkarya dan kreatif di wabah pandemi ini.
Kegiatan virtual ini terdiri atas 5 kali sesi pameran, yang dibagi kolaborasi antar HIMA (Himpunan Mahasiswa). Pertama, HIMA Prodi DKV dan HIMA Prodi. Kedua, HIMA Prodi Murni, HIMA Prodi Batik, dan HIMA Prodi Karawitan.
Beragam Media
Ketiga, HIMA Prodi Keris, HIMA Prodi Kriya, dan HIMA Prodi Pedalangan. Keempat HIMA Prodi Desain Interior dan HIMA Prodi Etnomusikologi. Kelima HIMA Prodi Fotografi, HIMA Prodi Film, dan HIMA Prodi Tari.
Kolaborasi seni dapat diakses melalui beragam media, seperti Artsteps, Instagram, dan Youtube BEM ISI Surakarta, selain itu pengguna laptop atau personal computer bisa akses pameran virtual ini ke link: https://bit.ly/AFH_1.
Event ini sebagai bentuk respon mahasiswa yang dituntut untuk kreatif dan beradaptasi meski di masa virus corona. Selain itu, kolaborasi beragam seni dari mahasiswa berbagai bidang ilmu di ISI Surakarta ini, menjadi jembatan untuk saling belajar, berbagi, dan saling melengkapi diantara mereka.
Bambang Pur