blank
Personil Polsek Karangtengah Polres Demak, yang selalu hadir di tengah masyarakat dalam pengamanan rutin di GKMI Buyaran Desa Pulosari Kecamatan Karangtengah Kabupaten Demak, Minggu (22/05/2022). Foto : Dok Humas Polda Jateng

DEMAK (SUARABARU.ID) Demi terciptanya suasana yang aman dan kondusif, Personil Polsek Karangtengah Polres Demak melaksanakan pengamanan kegiatan ibadah Minggu umat kristiani di Gereja GKMI Buyaran Desa Pulosari Kecamatan Karangtengah Kabupaten Demak, Minggu (22/05/2022)

Pengamanan setiap hari Minggu ini, rutin dilaksanakan oleh Polsek Karangtengah di Gereja, untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif serta untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya umat Kristiani yang akan melaksanakan ibadah di Gereja.

Kapolsek Karangtengah AKP M.Sigit Hadi.K, SE, menuturkan, demi menjaga keamanan yang kondusif di wilayah hukum Polsek Karangtengah, anggota harus turun di tengah-tengah masyarakat, untuk memberikan pengamanan.

“Kita harus berada ditengah-tengah masyarakat agar tercipta keamanan dan ketertiban serta agar masyarakat yang melaksanakan ibadah dapat tenang, tanpa ada rasa cemas dan khawatir,” ujar Kapolsek.

Sigit menambahkan, pengamanan ini dilakukan sebagai wujud kehadiran Negara ditengah masyarakat, selain itu para jemaat yang hadir dalam kebaktian, diimbau mentaati prosedur protokol kesehatan demi kepentingan bersama dalam mencegah penyebaran Covid-19,” tutupnya

 

Absa