blank
Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto (kiri menghadap lensa), menyampaikan pengarahan kepada Polwan dan Bintara Remaja di hall Mapolres.

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Jangan sampai ada pelanggaran. Baik itu pelanggaran disiplin, kode etik profesi, maupun tindak pidana. Sebab, pelanggaran dapat mempengaruhi jenjang karier anggota Polri.

Penegasan ini, Kamis (6/1), disampaikan Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto, saat memberikan arahan kepada Polwan dan Bintara Remaja. Ikut memberikan arahan, Ketua Bhayangkari Wonogiri, Ny Nadia Dydit DS.

Acara ini digelar di hall Mapolres Wonogiri. Ikut hadir Wakapolres Kompol Kamiran; Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Wonogiri, Ny Tri Kamiran, bersama pengurus Bhayangkari. Berikut para Kabag dan Kasat.

Kasi Humas Polres AKP Suwondo dan Kasubsi Penmas Humas Polres Aiptu Iwan Sumarsono, menyatakan, ada 28 Bintara Remaja dan 33 personel Polisi Wanita (Polwan) yang mendapatkan pengarahan.

Kepada Bintara Remaja yang menjadi anggota baru kepolisian, Kapolres menyampaikan ucapan selamat datang di Polres Wonogiri. ”Saya berpesan, kalian jangan sampai melakukan pelanggaran. Baik pelanggaran disiplin, kode etik profesi Polri, maupun tindak pidana,” tegas Kapolres.

Kalau kalian ingin sukses, tambah Kapolres, kecuali tidak melakukan pelanggaran, jangan sampai lupa meminta restu dan doa dari orang tua.

Ditandaskan oleh Kapolres, pelanggaran yang dilakukan akan mempengaruhi jenjang karier ke depannya. Karena itu, jangan sampai ada pelanggaran. Termasuk Polwan, sebab ada Polwan yang melakukan pelanggaran. ”Ke depan, jangan sampai ada pelanggaran,” tandas Kapolres.

Hak Sama

Keberadaan Polwan, merupakan wujud adanya persamaan gender. ”Karena memiliki hak yang sama dalam melaksanakan tugas dan mengembangkan karier dalam institusi kepolisian,” jelas Kapolres.

blank
Briptu Dian PH (berdiri pegang mikropon) dari Unit Kamsel Satlantas Polres Wonogiri, tampil menyampaikan saran masukan dalam forum pengarahan Kapolres kepada Polwan dan Bintara Remaja.

Di era globalisasi yang ditandai makin mudahnya mengakses internet, hendaknya berhati-hati dalam menggunakan Medsos. Jangan sampai berdampak merugikan diri sendiri maupun menurunkan citra Polri.

Terkait pelaksanaan tugas, Kapolres berharap, Polwan dapat bertugas dengan penuh semangat dalam meningkatkan kinerja, dedikasi dan pengabdiannya. ”Apabila ada kendala, segera koordinasikan dengan saya maupun dengan Pak Wakapolres,” pesannya.

Saat dibuka sesi tanya jawab, tampil empat anggota Polwan yang menyampaikan pertanyaan, masukan serta sumbang saran. Yakni Iptu Utami, Iptu Endang Murdiyanti, Briptu Dian PH dan Bripda Devi.

”Saya mohon ada penambahan anggota di Unit Kamsel Satlantas Polres Wonogiri, karena anggota Polwan yang bertugas di Unit Kamsel Satlantas Polres Wonogiri cuma saya sendiri,” pinta Briptu Dian PH.

Menyikapi pertanyaan, masukan dan sumbang saran tersebut, langsung direspon secara positif oleh Kapolres dan Ketua Bhayangkari. Termasuk saran penambahan personel Polwan di Unit Kamsel Satlantas.

Bambang Pur