blank
Jack Miller/dok

(SUARABARU.ID) – Jack Miller, pembalap tim Lenovo Ducati, menggebrak di awal musim MotoGP 2021 tapi kemudian menurun.

Pembalap asal Australia itu gagal bertahan di papan atas karena kurang konsisten di lintasan,

Mick Doohan, legenda balap MotoGP, menilai Miller butuh tampil konsisten agar bisa memaksimalkan talentanya.

Sebagai sesama orang Australia, Doohan menaruh perhatian lebih besar kepada kompatriotnya itu.

Setelah kemenangan di Sirkuit Jerez dan Le Mans, Jack tak mampu mempertahankan konsistensinya.

Menurut Doohan, Miller memiliki kemampuan untuk bisa bersaing dengan Fabio Quartararo, Francesco Bagnaia, dan Joan Mir.

Sayang, kemampuan itu tidak dibarengi dengan konsistensi di trek.

‘’Jack jelas bertalenta. Dia sangat cepat dan telah menunjukkan kemampuannya terutama di trek basah,’’ ujar Doohan seperti dikutip dari Tuttomotoriweb.

‘’Jack cepat dan agresif, tapi konsistensinya sangat buruk,’’ tandasnya.

Gara-gara problem inkonsistensi, posisi Miller kini di bawah rekan setimnya, Bagnaia.

‘’Jack perlu mendapatkan kemenangan lagi dalam balapan tersisa,’’ tutur Doohan.

Miller, lanjut dia, harus berkembang dan membuktikan dirinya bisa menjadi juara dunia pada musim depan.

‘’Sekali lagi, Jack hanya harus menjadi lebih konsisten. Itu saja,’’ papar eks juara dunia kelas 500cc ini.

Saat ini Miller menduduki urutan keempat dalam klasemen sementara dengan mengoleksi 149 poin, tertinggal 53 angka dari Bagnaia.

rr