blank
Tim gantole Jateng saat mendarat di Jayapura, Papua, guna melakukan uji coba lapangan jelang pelaksanaan PON XX/Papua. Foto: dok/ist

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Pelatih Kepala Gantole PON Jateng Oki Adrianto mengatakan, timnya yang dipersiapkan PON nanti menargetkan mampu meraih prestasi yang lebih baik, dari hasil Pra PON sebelumnya.

Saat itu, tim Jateng meraih medali perak di nomor Spot Landing Kelas A dan Beregu Kelas A. Prestasi lainnya, ranking empat untuk Spot Landing Kelas B.

Oki menambahkan, dalam persiapannya terkendala dengan adanya wabah pandemi covid-19 selama pelatda berlangsung. Tidak hanya Jateng, namun semua provinsi peserta PON juga mengalami hal yang sama.

BACA JUGA: Tradisi Medali Voli PON Harus Dipertahankan Tim Jateng

”Kami apa adanya saja, sebab semua juga terkendala pandemi. Saat pelatda tidak hanya tim Jateng saja yang terkendala, namun semua peserta dalam persiapannya. Kini jajaran pengurus berharap di PON nanti dapat memperbaiki hasilnya dari Pra PON,” kata Oki dalam keterangannya, Rabu (15/9/2021).

Menurut dia, peningkatan progres latihan atletnya mengalami peningkatan yang memuaskan, di akhir latihan sebelum keberangkatan. Dari empat atlet yang akan tampil di PON nanti, masing-masing memiliki progres peningkatan yang konsisten, dan target meraih medali emas dapat tercapai.

”Target kami bisa meraih medali emas pada nomor Spot Landing. Kami juga punya peluang untuk merebut medali perak dan perunggu,” imbuhnya.

BACA JUGA: Tinggal Dua Kasus Covid-19 di Kec. Donorojo, Vaksinasi Baru 15 %

Di PON XX/Papua ini, tim gantole Jateng diperkuat empat atlet. Masing-masing dua atlet untuk Kelas A, dan dua atlet untuk Kelas B. Empat atlet gantole Jateng itu adalah Sulis Widodo, Susetyoko, Isah Iriawan dan Supardi, dengan manajer Kharisma Febry Andika, serta pelatih Oki Adrianto.

”Enam nomor bakal dipertandingkan, dan Jateng akan mengikuti semua nomor, Nomor-nomor itu adalah Spot Landing Kelas A dan B Individual, Spot Landing Kelas A dan B Beregu, serta Lintas Alam atau Cross Country (XC) Kelas A dan B,” terang Oki.

Saat ini, tim Gantole Jateng sudah berada di Papua, untuk melakukan penyesuaian cuaca. Para atlet berlatih di Lapangan Terbang Advent Doyo Baru.

BACA JUGA: He For She, Kampanye Anti Kekerasan terhadap Perempuan

Dari jadwal yang telah dirilis panitia, cabor gantole dipertandingkan sebelum acara pembukaan PON, yakni di Klaster Kabupaten Jayapura, di Lapangan Terbang Advent Doyo Baru, pada Jumat (24/9/2021).

Sedangkan cabor Polo Air digelar di Kolam Renang Aquatik Kampung Harapan, Kamis (23/9/2021), Baseball di lapangan Baseball/Softball TNI AU, Kamis (23/9/2021), Muaythai di GOR STT GIDI Sentani, Senin (27/9/2021).

Kemudian cabor panahan di Arena Panahan Kompleks Kingmi Kampung Harapan, Rabu (29/9/2021), Kriket di lapangan Kriket Doyo Baru, Sabtu (25/9/2021), Sepak Bola Putra di Stadion Barnabas Youwe, Senin (27/9/2021).

Riyan