blank
Komunitas Paragonian melaksanakan donor plasma konvalesen. Foto: Ist

SEMARANG (SUARABARU.ID) –  Paragonian atau komunitas karyawan PT Paragon Technology and Inovation DS Semarang menggelar donor darah plasma konvalesen di PMI Kota Semarang baru-baru ini.

Kegiatan ini dilakukan seiring dengan terbatasnya stok darah plasma konvalesen di PMI Kota Semarang, sementara permintaan masyarakat meningkat, maka guna membantu kebutuhan darah untuk pasien penderita covid-19,.

Kegiatan yang dimulai sejak akhir Juli ini sudah melibatkan puluhan penyintas Paragonian, dan selama plasma penyintas bisa didonorkan mereka akan mendonorkan darahnya melalui PMI.

Karyawan perusahaan manufaktur yang memproduksi produk kosmetik Wardah, Make Over, Emina, Kafh, Putri mengadakan gerakan peduli bebas Covid19 dengan berdonor darah plasma konveselen diinisisasi oleh salah satu karyawan bagian operasional Guruh Sandi Mulyajaya ST.

Guruh yang juga mantan komandan KSR PMI USM ini mengatakan bahwa saat ini banyak pasien covid-19 membutuhkan darah plasma konvenlesen, sementara stok di PMI sangat terbatas.

“Melihat kondisi saat ini banyak pasien covid19 yang membutuhkan darah plasma konvalesen yang sangat sulit didapatkan, oleh karena itu para penyintas Paragonian DC Semarang berinisiatif untuk mendonorkan plasma konvelesen di PMI Kota Semarang untuk sesama penderita covid-19,” ungkap Guruh.

Gerakan ini, kata Guruh,  dimulai sejak  25 Juli lalu  sampai selama plasma penyintas Paragonian DC Semarang  dapat didonorkan. “Semoga gerakan kecil ini bisa membantu bangsa Indonesia terbebas dari pandemi covid-19,” tambahnya.

Kepala Dsitributor Sapiih menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan yang diinisasi oleh Paragonian DS Semarang dan berharap kegiatan sosial ini bisa memberikan manfaat dalam membantu kebutuhan masyarakat khsususnya penderita covid-19, semoga kegiatan kemanusiaanini bisa berkelanjutan.

Rls/USM