blank
Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat ikut menyaksikan penambalan jalan yang rusak di Watumalang. Foto : SB/Muharno Zarka

WONOSOBO(SUARABARU.ID)-Ratusan warga dari 4 desa meliputi Desa Lumajang, Wonokampir, Krinjing dan Desa Binangun Kecamatan Watumalang menggelar kerja bakti penambalan jalan, Senin (7/6).

Penambalan jalan Kabupaten yang rusak parah tersebut mendapat dukungan dari relawan penagggulangan bencana ( RPB), Koramil/04 Watumalang dan Polsek setempat.

Kegiatan kerja bakti penambalan jalan tersebut di pantau langsung oleh Bupati wonosobo, Afif Nurhidayat, Dandim 0707 Letkol Czi Wiwid Wahyu Hidayat dan kepala DPU PR Wonosobo , Nurudin Ardiyanto.

“Gotong royong penambalan jalan berlubang ini dilaksanakan karena merasa perihatan melihat kondisi jalan Wonosobo-Watumalang yang rusak, sehingga menyebabkan banyak permasalahan seperti sering terjadi kecelakaan, kendaraan cepat rusak, waktu tempuh menjadi lama,” ungkap Ketua RPB Watumalang, Serma Nimir.

Menurutnya, warga empat desa bersama RPB mengadakan acara penggalangan dana untuk bersama- sama melaksanakan gotong royong perbaikan sehingga jalan bisa kembali normal kembali seperti sedia kala. Kegiatan ini merupakan yang ke dua kalinya.

“Kegiatan ini ternyata mendapat dukungan dari pemerintah desa, kecamatan dan juga instansi lainnya, kita berharap jalan watumalang akan semakin baik kedepan dan warga juga punya semangat untuk membantu dan menjaga,” katanya.

Jadi Insipirasi

blank
Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat mengenakan rompi pada personil RPB Watumalang. Foto : SB/Muharno Zarka

Sementara itu, Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat mengemukakan bahwa inisiatif membentuk RPB Watumalang untuk bersama sama mengatasi bencana, serta saling membantu memperbaiki jalan yang rusak merupakan bentuk kesadaran yang lebih baik.

“Kita berharap RPB dan masyarakat ini menjadi inspirasi daerah lain untuk bersama-sama menghidupkan kembali budaya gotong royong. Dulu gugur gunung menjadi ruh warga untuk memperbaiki fasilitas publik secara bersama-sama,” katanya.

Menurutnya, pemerintah daerah tidak tinggal diam dalam membantu masyrakat terkait jalan yang rusak di kabupaten wonosobo termasuk di jalur utama watumalang, sebab jalan merupakan akses utama untuk menggerakkan sector ekonomi dan menjadi penghubung kegiatan sosial.

“Kami tentu saja tidak tinggal diam, upaya dari segi perencanaan, pembangunan, perbaikan hingga pemeliharaan akan terus kita lakukan, namuan partisipasi masyrakt dalam merawat dan menajga jalan agar tetap awet juga harus ditumbuhkan,” ujarnya.

Sedangkan Kepala DPU PR, Nurudin Ardiyanto menyampaikan permohonan minta maaf karena dengan adanya keterbatasan anggaran yang ada untuk perbaikan jalan sehingga untuk wilayah Wonosobo masih ada jalan yang rusak.

“Dengan adanya kegiatan yang diprakarsai oleh Koramil bersama RPB ini maka sangat membantu sekali. Sehingga permasalahan jalan rusak sedikit teratasi,” pungkasnya.

Muharno Zarka