blank
Direktur Utama PDAM Tirta Aji Wonosobo Muchammad Sjahid ketika memberikan paparan. Foto : SB/Muharno Zarka

WONOSOBO(SUARABARU.ID)-Direktur Utama PDAM Tirta Aji Wonosobo Muchammad Sjahid memastikan pasokan air bersih ke masyarakat selama perayaan Idul Fitri 1442 H, dipastikan aman dan lancar.

“Guna mendukung keamanan dan kelancaran tersebut, kami memberlakukan personil piket tehnis mulai Rabu (12/5) hingga Senin (17/5). Selain itu juga, ada inspeksi jaringan secara rutin,” katanya, Selasa (11/5).

Menurut Sjahid, pengawasan jaringan dilakukan lebih extra menjelang dan selama lebaran. Hal itu, guna mengurangi potensi gangguan kemacetan air, di saat penggunaan air bersih oleh pelanggan meningkat tajam di moment Idul Fitri 1442 H.

“Guna mengantisipasi kekurangan air bersih, sudah disiapkan penambahan suplay air dari dua mata air, yakni mata air Sukorini Kejajar dan Sigebyah Garung,” terangnya, yang didampingi Direktur Tehnik, Suparno dan Direktur Administrasi dan Keuangan, Nur Aziz.

Perbaikan Bak

blank
Sejumlah wartawan foto bersama dengan jajaran Direksi PDAM Tirta Aji Wonosobo. Foto : SB/Muharno Zarka

Belum lama ini, sambung dia, telah dilakukan pembangunan dua bak penampung air bersih di wilayah Jengkol Garung dan Wonosari Wonosobo untuk menjamin seluruh pelanggan air bersih selama Idul Fitri 1442 H dapat terlayani dengan baik.

“Ada juga perbaikan tiga bak air di Mutisari Watumalang, Tlogo Sukoharjo dan Cawet Surengede Kertek. Disiagakan pula 17 mobil pick up untuk mendukung percepatan penanganan jika terjadi gangguan jaringan jaringan air bersih” sebutnya.

Adapun denda keterlambatan, papar Sjahid, diperlonggar. Yang pada hari biasa pembayaran paling lambat tanggal 15 tiap bulannya. Khusus liburan lebaran tahun ini diundur sampai tanggal 20 Mei 2021 mendatang.

Muharno Zarka