blank
Pejabat yang menjalani sertijab, menandatangani berita acara alih tugas di hadapan Kapolres AKBP Christian Tobing (kanan).

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Polres Wonogiri, Kamis sore (8/4), menggelar upacara serah terima jabatan (Sertijab). Ini terkait ada empat perwira yang alih tugas.

Kapolres AKBP Christian Tobing tampil jadi Irup. Perwira upacara Iptu Eka Purwanta, Komandan upacara AKP Supardi, Protokol Briptu Diana dan Pembaca doa Aipda Yuntoro.

Kasubag Humas Polres Iptu Suwondo dan Paur Subag Humas Aipda Iwan Sumarsono, menjelaskan, Kabag Ops Kompol Agus Pamungkas pindah tugas jadi Kabag Ops Polres Sukoharjo.

Kabag Ops
Kabag Ops digantikan oleh Kompol Budiyono (Ka SPKT Polrestabes Semarang). Kapolsek Girimarto Kompol Sutrisno, menjadi Bhayangkara Administrasi Penyelia Sumda.

blank
Kapolres AKBP Christian Tobing (kiri) memberikan ucapan selamat kepada Kompol Budiyono, Kompol Sutrisno dan Kompol Agus Pamungkas (kedua, kesatu dan ketiga dari kanan).

Selanjutnya, Kapolsek Girimarto digantikan AKP Sentot Giswantoro (Kapolsek Karangtengah). Kapolsek Karangtengah yang baru dijabat Iptu Mujiyo (Kasium Polres).

Kapolres, menyatakan, alih tugas merupakan hal biasa di lingkungan kepolisian. Ini merupakan bagian dari dinamika organisasi dan pembinaan karier.

Pergantian jabatan, cermin organisasi Polri bersifat dinamis dalam menghadapi perubahan dan berupaya memelihara kelangsungan estafet kepemimpinan.

Bambang Pur