blank
Dalam memperingati HUT Ke 75, Persit KCK Kodim 0728 Wonogiri pimpinan Ny Imron peduli memberikan bantuan sembako kepada penggali kubur.

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Persit Kartika Candra Kirana Cabang (KCK) XLIX Kodim 0728 Wonogiri, peduli memberikan bantuan sembako kepada penggali kubur.

Dalam rangkaian memperingati Hari Ulang Tahun(HUT)-nya, Persit KCK Wonogiri, melakukan anjangsana memberikan bantuan sembako kepada penggali kubur.

Ketua Persit Wonogiri Ny Imron Masyhadi, Rabu (7/4), memimpin anjangsana pemberian bantuan sembako kepada penggali kubur Karman di RT 3/RW 12 Kelurahan Wonoboyo, Wonogiri.

Karman, berprofesi sebagai tukang gali liang lahat untuk penguburan jenazah, merangkap jadi penjaga Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Bangsa Wonogiri.

blank
Kecuali melakukan anjangsana dan baksos donor darah massal, Persit KCK Kodim 0728 Wonogiri, juga berziarah ke TMP Kusuma Bangsa.

Tugas Mulia
Ny Imron, menyatakan, jangan menganggap remeh penggali kubur. Dia mempunyai tugas mulia, jasanya dibutuhkan oleh semua manusia. Sebab, semua manusia akan mati.

Ikut mendampingi penyerahan bantuan, Wakil Ketua Persit Ny Nurul bersama pengurus, Kasdim Mayor (Inf) Nurul Muthahar dan Pasipers Kapten (Arm) Agus Setiyono.

Sebelumnya, dalam rangkaian memperingati HUT Persit KCK Tahun 2021, melakukan ziarah ke TMP Kusuma Bangsa dan bakti sosial (Baksos) donor darah massal dan anjasana ke anggota Warakawuri.

Bambang Pur