blank
Tim Java Rescue LAZiS Jateng turun ke lokasi banjir membagikan makanan siap santap di Genuksari Semarang. Foto: Dok/ist

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Tim Java Rescue LAZiS Jateng turun ke lokasi banjir untuk membagikan makanan siap santap kepada warga yang terendam banjir.

Mereka membagikan makanan siap santap di daerah Genuksari, Kota Semarang yang kembali terendam banjir akibat hujan lebat yang mengguyur Kota Semarang pada Selasa sore (23/2) pukul 16.00 WIB.

Abdul Rohhim, anggota Java Rescue LAZiS Jateng yang turun di lokasi banjir mengatakan, berdasarkan informasi dari masyarakat dan berbagai sumber, bahwa di sejumlah titik Kota Semarang kembali terendam banjir.

Baca Juga: Banjir Lagi Banjir Lagi, Pemkot Semarang Sukanya Meninggikan Jalan, Melupakan Drainase

“Dari informasi tersebut, kami langsung berkoordinasi dan menyalurkan sejumlah logistik berupa makanan siap santap dan air minum,” terang Abdul Rohhim, Rabu (24/2/2021).

Dikatakan, titik pendistribusian logistik berada di RT.02/03, Karang Tengah II, Desa Genuksari, Kecamatan Genuk.

“Di daerah tersebut terdapat kurang lebih 70 KK. Kondisi ketinggian air di Genuksari rata-rata di bawah lutut. Genangan ini akibat hujan lebat yang terjadi pada Selasa sore pukul 16.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB,” ujarnya.

Baca Juga: Banjir 2 Kali di Ibukota Jawa Tengah Dikeluhkan Pelaku Usaha

Berdasarkan pantauan dari tim, kondisi di Genuksari masih cukup kondusif karena air belum terlalu tinggi.

Abdul menyebut, untuk masalah banjir masyarakat lebih berpengalaman, sehingga sudah bersiap jika terjadi kiriman air yang lebih besar.

Selain di daerah Genuksari, beberapa lokasi yang juga terdampak banjir yaitu di Gebangsari, Banjardowo, Mudiharjolor, dan Trimulyo.

“Beberapa warga sudah mengungsi ke Poskor di pos ronda yang sudah disiapkan oleh pihak RT, namun ada juga warga yang memilih bertahan di rumah menunggu bantuan dan menunggu air surut,” pungkas Abdul.

Ning