blank
Bupati Magelang menyerahkan cenderamata kepada Letkol CZI Anto Indriyanto (Dandim 0705/Magelang lama). Foto: Ist

MAGELANG (SUARABARU.ID) – Selama 13 bulan bertugas di Kodim Magelang, Letkol CZI Anto Indrianto pindah tugas. Bupati Zaenal Arifin mengapresiasi kinerja serta sinergitas yang telah terjalin selama ini untuk menjaga kondusifitas wilayah Magelang raya di tengah Pandemi Covid-19.

“Bersama beliau tercipta sinergi yang kuat dalam melawan penyebaran wabah Covid-19. Selama bertugas dengan kami di Satgas Percepatan Penanganan Covid-19, telah banyak sumbangsih yang telah beliau berikan untuk penanganan pandemi covid-19 di Kabupaten Magelang, ” kata Bupati Zainal Arifin Zaenal Arifin saat acara pisah sambut Komandan Kodim 0705/Magelang di Atria, Senin (25/1/2021).

Bantuan itu, kata Bupati, baik berupa material, personel, logistik, pemikiran, maupun ide-ide yang sangat baik dalam upaya penanganan wabah ini, salah satunya melaksanakan Operasi Yustisi bersama Satpol PP dan Kepolisian,” ungkap

Menurut Zaenal, Letkol CZI Anto Indriyanto juga berperan aktif dalam memberikan edukasi dan imbauan protokol kesehatan kepada masyarakat, melaksanakan pengamanan dan pendampingan pemakaman secara Protokol Kesehatan (Prokes) serta  melaksanakan pengamanan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan Bantuan Langsung Non Tunai (BLNT) kepada masyarakat Kabupaten Magelang.

“Oleh karena itu, secara khusus kami selaku pribadi dan atas nama pemerintah dan warga masyarakat Kabupaten Magelang menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Letkol CZI Anto Indrianto atas dedikasinya yang begitu tinggi yang telah ditunjukkan selama menjabat sebagai Komandan Kodim 0705 Magelang,” ucapnya.

Letnan Kolonel Czi Anto Indriyanto mengatakan bahwa, banyak hal baru dan menarik saat dirinya menjabat sebagai Komandan Kodim 0705/Magelang. Salah satunya harus berhadapan dengan situasi pandemi Covid-19, ditambah lagi dengan naiknya aktivitas Gunung Merapi.

“Barangkali dari semua Dandim Magelang, baru kami yang mengalami situasi pandemi covid-19. ini rezeki bagi kami karena pengalaman ini sungguh luar biasa, bagaimana kita harus bersinergi dengan seluruh komponen masyarakat untuk mengatasi kesulitan-kesulitan akibat adanya pandemi. Selain itu pengalaman erupsi Merapi juga menambah pengalaman kami saat bertugas utamanya dalam menyelamatkan warga yaitu dengan mengevakuasi ke tempat yang lebih aman,” paparnya.

Sementara Komandan Kodim 0705/Magelang yang baru, Letnan Kolonel Arm Rohmadi mengatakan bahwa dirinya siap dan berkomitmen melanjutkan tugas serta bersinergi dengan seluruh lapisan masyarakat untuk menjaga kondusifitas wilayah Magelang Raya di tengah kondisi pandemi.

“Kami izin melanjutkan tugas sebagai Dandim 0705/Magelang. Oleh sebab itu kami mohon arahan, bimbingan, dan kerja samanya agar bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya,” katanya.

Eko Priyono-wied